Senin 03 Oct 2022 13:24 WIB

Tragedi Kanjuruhan, Sosiolog: Konten Warganet Bisa Jadi Bagian dari Kontrol

Warganet ramai mengunggah konten berisi kritik terkait penyebab tragedi Kanjuruhan.

Sejumlah polisi melintas di pinggir lapangan Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur, Ahad (2/10/2022). Kerusuhan yang terjadi di stadion tersebut menyebabkan 13 unit mobil rusak, 10 unit diantaranya mobil polisi dan tiga unit mobil pribadi.
Foto:

Tragedi Kanjuruhan terjadi pada Sabtu (1/10/2022), insiden itu bermula dari kericuhan yang terjadi setelah pertandingan Liga I antara Arema FC melawan Persebaya berakhir dengan skor 2-3. Kekalahan yang terjadi di kandang Arema itu membuat sejumlah suporter masuk ke dalam area lapangan.

Kondisi itu semakin ricuh setelah sejumlah benda-benda seperti flare dan botol minum dilemparkan ke arah lapangan. Petugas keamanan sebenarnya sudah berusaha menghalau agar para suporter tidak memanas.

Di tengah kondisi itu, petugas kemudian melepaskan tembakan gas air mata hingga ke arah tribun penonton. Kondisi pun semakin memanas sehingga akhirnya berdasarkan data dari tim DVI Polri menelan korban jiwa 125 orang dan 323 orang lainnya luka-luka.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement