Rabu 28 Sep 2022 17:05 WIB

Ilmuwan Inggris Khawatir Penggunaan Siri dan Alexa Bikin Anak Jadi Kurang Sopan

Ilmuwan di Inggris menyebut tidak ada mode sopan dalam penggunaan Siri-Alexa.

Rep: Santi Sopia/ Red: Reiny Dwinanda
Anak bermain gadget (ilustrasi). Ketika menggunakan Alexa ataupun Siri, anak-anak tidak dituntut untuk menggunakan kata-kata sopan, seperti tolong dan terima kasih.
Foto:

Amazon juga diklaim menawarkan mode sopan yang mendorong anak-anak untuk mengatakan "tolong" dan "terima kasih" saat berbicara melalui Alexa. Alexa adalah teknologi asisten virtual yang pertama kali digunakan di speaker pintar Amazon Echo dan speaker Echo Dot, Echo Studio, serta Amazon Tap yang dikembangkan oleh Amazon Lab126.

Layanan ini mampu melakukan interaksi suara, pemutaran musik, pengaturan alarm, podcast streaming, membacakan buku audio, hingga menyediakan layanan cuaca, lalu lintas, olahraga, dan informasi real-time lainnya, seperti berita. Alexa juga dapat mengontrol beberapa perangkat pintar sebagai sistem otomatisasi rumah.

Siri adalah asisten virtual yang merupakan bagian dari sistem operasi Apple Inc iOS, iPadOS, watchOS, macOS, tvOS, dan audioOS. Layanan ini menggunakan kueri suara, kontrol berbasis gerakan, pelacakan fokus, dan antarmuka pengguna bahasa alami untuk menjawab pertanyaan, membuat rekomendasi, dan melakukan tindakan dengan mendelegasikan permintaan ke serangkaian layanan Internet.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement