Selasa 12 Jul 2022 13:00 WIB

Ratu Elizabeth II Larang Benda Ini Ada di Meja Makan Saat Bersantap Bareng Cucu-Cicitnya

Ratu Elizabeth II punya aturan ketat di meja makan.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Reiny Dwinanda
Ratu Elizabeth II dan cicitnya Pangeran Louis menonton dari balkon Buckingham Place setelah upacara Trooping the Color di London, Kamis, 2 Juni 2022, pada hari pertama dari empat hari perayaan untuk menandai Platinum Jubilee. Ratu Elizabeth II punya aturan khusus di meja makan keluarga. Acara selama liburan panjang akhir pekan di Inggris dimaksudkan untuk merayakan 70 tahun pelayanan raja.
Foto:

Tata krama ini juga memudahkan keluarga kerajaan untuk memberi tahu pegawai mereka bahwa mereka telah selesai makan. Sinyal ini biasanya diberikan dengan cara meletakkan alat makan mereka seakan seperti jarum jam yang menunjukkan jam 6.30. Posisi garpu diletakkan menghadap ke atas.

Hanson juga meluruskan pendapat keliru di tengah masyarakat yang menganggap bahwa memegang cangkir dengan menjulurkan jari kelingking sebagai sesuatu yang elegan. Para anggota keluarga kerajaan biasanya memegang cangkir dengan menggunakan jari jempol dan telunjuk, sedangkan jari lainnya menekuk mengikuti bentuk pegangan cangkir untuk memberikan sokongan.

Ratu Elizabeth II juga kerap memberikan jeda di antara jam makan. Saat makan bersama, orang-orang tak boleh memulai makan terlebih dahulu sebelum Ratu Elizabeth II. Bila Ratu Elizabeth II selesai makan, maka orang-orang yang makan bersamanya perlu berhenti makan, terlepas mereka sudah selesai atau belum.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement