Selasa 14 Jun 2022 14:07 WIB

Bagaimana Kalau Anak Sudah Telanjur Jadi Pecandu Narkoba?

Peran keluarga penting dalam mencegah anak tergoda menggunakan narkoba.

Ilustrasi kecanduan narkoba. Psikolog ingatkan peran penting keluarga dalam mencegah anak tergoda menggunakan narkoba.
Foto:

Perhatian orang tua

Senada dengan Vera, psikolog lulusan Universitas Indonesia Kasandra Putranto juga mengatakan orang tua perlu mencurahkan perhatian untuk mendidik anak-anaknya. Dengan begitu, mereka dapat membentuk kepribadian yang baik bagi si anak.

"Oleh karena itu, orang tua sangat berperan untuk selalu dekat dengan anaknya, memberi pengawasan dan pengendalian yang wajar. Kemudian mendorong anak agar dapat membedakan benar dan salah, baik dan buruk, pantas dan tidak pantas," kata Kasandra.

"Ibu dan ayah juga harus menghindari perbuatan dan perlakuan buruk serta keliru di hadapan anak-anaknya. Lalu menasihati anak jika melakukan kesalahan dan tunjukkan mereka ke arah yang benar," lanjutnya.

Di samping itu, menurut Kasandra, orang tua juga dapat memberikan motivasi kepada anak dalam bentuk mengarahkan mereka pada kegiatan positif. Misalnya, menggiring anak untuk mengikuti program khusus untuk mengembangkan diri sesuai dengan minat, bakat, dan hobi mereka.

 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement