Kamis 28 Apr 2022 05:56 WIB

6 Manfaat yang Kamu Dapatkan Jika Suka Berbagi dengan Sesama

Selain mendapatkan pahala, berbagi juga akan memberi banyak dampak positif

Rep: cermati.com/ Red: cermati.com
Berbagi di Bulan Ramadhan
Berbagi di Bulan Ramadhan

Selain meningkatkan ibadah, melakukan kebaikan terhadap sesama juga menjadi salah satu jalan untuk mengumpulkan lebih banyak pahala di bulan Ramadhan. Hal ini dapat dilakukan dengan banyak cara, salah satunya berbagi dengan sesama. Meski terlihat bukan sebagai sebuah aktivitas yang luar biasa, berbagi dengan sesama tetap akan memberikan kebahagiaan tersendiri untuk yang melakukannya. 

Dibutuhkan keikhlasan dan juga rasa tanggung jawab untuk bisa menjalankan aktivitas yang satu ini dengan baik. Selain mendapatkan pahala, berbagi dengan sesama seperti ini juga akan memberi banyak dampak positif di dalam kehidupan kita.

Berikut ini adalah beberapa dampak positif yang bisa kita dapatkan saat berbagi dengan sesama:

 

1. Lebih Dihargai Orang Lain

dihargai

Dihargai orang lain

Berbagi dengan sesama akan membuat orang menjadi lebih bahagia, termasuk mereka yang menerima pemberian tersebut. Terkadang sesuatu yang sedikit untuk kita, justru cukup berguna bagi orang lain dan mereka akan bersyukur ketika menerimanya. Hal seperti ini tentu akan melengkapkan tujuan dari berbagi itu sendiri. Pemberian yang didasari dengan ketulusan dan keikhlasan akan membawa banyak kebaikan, baik itu untuk yang memberinya maupun yang menerima. 

Sikap yang senang berbagi akan membuat seseorang lebih dihargai. Bukan hanya oleh orang yang menerima pemberiannya saja, hal ini juga kerap datang dari lingkungan sekitarnya. Namun pada dasarnya, tujuan dari berbagai tersebut tentu bukan untuk mendapatkan rasa hormat dan yang lainnya, tapi untuk mendapatkan dan memberikan kebaikan bagi orang lain.

2. Menumbuhkan Rasa Syukur

Jika dibandingkan dengan saat menerima, memberikan sesuatu kepada orang lain memang jauh lebih membahagiakan. Tidak selalu harus dalam jumlah yang besar, berbagi dengan sesama bisa dilakukan sesuai dengan kemampuan dan kondisi yang membutuhkan. Artinya, tidak perlu menunggu kaya dulu untuk berbagi dengan orang lain.

Menyisihkan sebagian uang atau penghasilan setiap bulannya untuk berbagi merupakan kebiasaan “sehat” yang dapat membuat bahagia. Ini merupakan bentuk rasa syukur atas apa yang dihasilkan, di mana kita dapat melihat dan mensyukuri apa yang dimiliki dalam kehidupan diri sendiri. 

Baca Juga: Sedekah Online: Simak Hukum dan Tips Aman Sedekah Lewat Aplikasi Ini

3. Mengurangi Rasa Stres

Berbagi dengan sesama juga akan mengurangi rasa stres dan membuat hidup menjadi lebih menyenangkan. Sepintas hal ini mungkin tidak masuk akal, mengingat kita akan memberi sesuatu kepada orang lain. Pada prakteknya, produksi hormon dopamin di dalam otak akan meningkat ketika kita bahagia,  termasuk saat bersedekah. Di saat bersamaan, produksi hormon oxytocin akan ditekan, sehingga stres dapat dihindari.

4. Meningkatkan Rasa Kepedulian Sosial

kepedulian sosial

Meningkatkan rasa kepedulian sosial

Tak ada orang yang berbagi, jika tidak memiliki kepedulian kepada orang lain. Keinginan untuk berbagi datang karena kita memiliki kepedulian terhadap orang lain dan lingkungan sekitar. Kebiasaan berbagi dengan sesama ini akan membawa banyak dampak positif dalam kehidupan, termasuk meningkatkan rasa kepedulian sosial terhadap orang lain.

Tidak harus selalu dalam bentuk atau jumlah yang luar biasa, seringkali bantuan atau hal kecil yang  dilakukan justru membawa manfaat besar untuk orang lain. Misalnya: memberi bonus tambahan kepada ART yang anaknya akan segera mulai masuk sekolah, memberi bingkisan lebaran dan lainnya.

Baca Juga:  Ramadhan Lebih Maksimal" href="https://www.cermati.com/artikel/hindari-10-hal-makruh-ini-agar-puasa-ramadhan-lebih-maksimal" target="_blank">Hindari 10 Hal Makruh Ini Agar Puasa Ramadhan Lebih Maksimal

5. Menumbuhkan Rasa Persaudaraan

Pemberian kecil kepada orang lain seringkali membuat penerimanya bahagia dan mengingat hal tersebut dengan baik, bahkan meski pemberinya telah melupakannya. Hal ini bahkan akan membuat rasa persaudaraan menjadi lebih erat di antara yang memberi dan menerima, meski pada awalnya tidak begitu akrab.

Rasa persaudaraan yang seperti ini akan membuat hubungan menjadi lebih hangat.  Bukan tidak mungkin kelak kebaikan kita tersebut akan dibalas kembali oleh yang menerimanya. Meski tidak dalam bentuk yang sama, hubungan yang baik seperti ini akan menciptakan rasa kekeluargaan dan saling tolong menolong kedepannya.

6. Menularkan Kebaikan Kepada Orang Lain

Kebiasaan berbagi juga  bisa menjadi hal baik yang ditularkan kepada orang lain. Saat orang lain melihat seseorang melakukan kebaikan, maka mereka akan mengingat hal tersebut sebagai sesuatu yang positif. 

Di lain kesempatan ketika ada seseorang yang membutuhkan pertolongan, maka mereka tidak akan sungkan untuk menolong dan membantu orang tersebut. Berbagi dengan sesama akan memberi kita kesempatan untuk menularkan kebaikan kepada orang lain. lain

Saling Berbagi Tidak Merugikan

Berbagi dengan sesama merupakan kebiasaan baik yang seharusnya dimiliki oleh setiap orang.  Bukan hanya mendapatkan pahala saja, saling berbagi sesama ini juga akan memberikan banyak manfaat positif lainnya bagi yang melakukannya. Selalu sisihkan sebagian pengahasilan untuk orang yang membutuhkan. Dengan banyaknya manfaat yang didapatkan, artinya berbagi itu tidak merugikan.

Baca Juga: Jangan sia-siakan Bulan Ramadhan, Yuk Dulang Pahala dengan Amalan Ibadah dan Kebaikan ini!

 

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan Cermati.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab Cermati.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement