Jumat 08 Apr 2022 05:15 WIB

Punya Masalah Ini Pada Kaki? Segera Periksa Jantung

Masalah pada kaki bisa dicurigai berkaitan dengan masalah jantung.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Nora Azizah
Masalah pada kaki bisa dicurigai berkaitan dengan masalah jantung.
Foto:

Vena Varikosa

Kondisi lain yang juga berkaitan dengan gejala rasa berat di kaki adalah vena varikosa atau varises. Banyak ahli berpendapat bahwa vena varikosa tidak mengindikasikan kondisi kesehatan jantung yang buruk secara langsung.

Akan tetapi, para ahli dari Harvard Health Publishing mengungkapkan bahwa vena varikosa bisa berkaitan dengan peningkatan risiko terjadinya bekuan darah di vena dalam pada kaki atau trombosis vena dalam (TVD). Kondisi ini diketahui bisa memicu terjadinya komplikasi yang serius, seperti emboli paru.

Sebagian besar orang dengan kondisi vena varikosa memang tidak mengalami TVD. Akan tetapi, tidak ada salahnya untuk bicara mengenai masalah ini dengan dokter.

"Merupakan pengingat yang baik bagi orang-orang dengan vena varikosa untuk berkonsultasi dengan penyedia layanan kesehatan mereka mengenai risiko mereka secara keseluruhan terhadap penyakit vaskular," ujar asisten profesor di bidang ilmu kedokteran dari Harvard Medical School Gregory Piazza MD.

Baca juga : 6 Manfaat Puasa Bagi Kesehatan: Sehatkan Jantung Hingga Turunkan Gula Darah

 

Kiat Menjaga Kesehatan Jantung

Ada beberapa upaya yang bisa dilakukan untuk memelihara kesehatan jantung dan pembuluh darah. Sebagian di antaranya adalah berolahraga secara rutin dan menerapkan pola makan yang sehat dan seimbang.

Hal lain yang tak kalah penting untuk diterapkan adalah menghindari penggunaan tembakau atau kebiasaan merokok. Langkah ini bisa membantu memperbaiki sirkulasi darah dan mencegah kerusakan lebih lanjut pada arteri dan vena. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement