Sabtu 05 Feb 2022 05:02 WIB

Prilly Latuconsina Tahu Soal Vaksin HPV dari Alm Julia Perez

Prilly Latuconsina kini menjadi Duta Cegah Kanker Serviks.

Rep: Desy Susilawati/ Red: Reiny Dwinanda
Artis Prilly Latuconsina menjadi Duta Kanker Serviks. Ia telah mendapatkan vaksin HPV.
Foto: Republika/Mahmud Muhyidin
Artis Prilly Latuconsina menjadi Duta Kanker Serviks. Ia telah mendapatkan vaksin HPV.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aktris Prilly Latuconsina mengajak perempuan Indonesia untuk melindungi diri dari kanker serviks atau kanker leher rahim. Salah satu caranya ialah dengan menjalani vaksinasi human papillomavirus (HPV).

Prilly mengaku telah lama mendapatkan vaksin HPV, bahkan jauh hari sebelum dinobatkan sebagai Duta Cegah Kanker Serviks. Ia sudah mengetahui betapa pentingnya vaksinasi penyakit yang diderita sang tante dan almarhum Julia Perez.

Baca Juga

Saat tantenya terkena kanker serviks, Prilly masih kecil mengaku belum paham mengenai kanker serviks. Dia juga tak tahu manfaat vaksinasi tersebut.

"Saat itu, saya masih belum begitu aware dengan kanker serviks. Saya mengira kanker itu turunan atau gen, namun di keluarga saya hanya tante yang menderita penyakit itu," ujarnya dalam webinar Hari Kanker Sedunia 2022 "Ayo Cegah Kanker Serviks dengan Vaksinasi HPV dan Deteksi Dini Sekarang Juga", disimak di Jakarta, Jumat (4/2/2022).

Prilly kehilangan tantenya akibat kanker serviks. Kemudian, saat dewasa, Prilly mengenal almarhumah Julia Perez. Pada saat sakit, Julia sering berbagi kisah dengan Prilly. Bahkan, Prilly kerap mengunjungi Julia seusai almarhumah menjalani kemoterapi. Julia juga yang mengenalkan Prilly soal vaksinasi HPV.

"Saya waktu itu belum tahu kalau kanker serviks ada vaksinnya, akhirnya saya cari tahu sendiri, dan ternyata banyak banget pada saaa itu informasi hoaks soal vaksin," ungkapnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement