Rabu 01 Dec 2021 21:21 WIB

Tanpa Direbus, Resep Pasta Ini Gampang dan Lebih Kaya Rasa

Pasta tak selalu harus direbus untuk mengolahnya menjadi hidangan kaya rasa.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Reiny Dwinanda
Tanpa proses perebusan, pasta juga bisa menjadi hidangan yang kaya rasa.
Foto:

Bahan No-Boil Pasta Bake

8 ons (227 gram) pasta shells kering yang belum dimasak

12 ons (340 gram) sosis ayam masak, dipotong dengan ketebalan 1/4 inchi

1 kaleng (28 ons atau 793 gram) tomat potong dadu dengan sarinya

2 cangkir mozzarella parut, bagi dua

1/2 sdt bubuk bawang putih

3/4 sdt garam

1/4 sdt lada hitam

1 cangkir heavy cream

1 cangkir kaldu ayam rendah sodium

Aluminum foil

1/2 cangkir keju parmesan parut

Cara memasak pasta tanpa direbus

1. Panaskan oven dengan suhu 200 derajat Celsius.

2. Pada wadah casserole, masukkan pasta, sosis ayam, tomat potong dadu beserta sarinya, 1 cangkir mozzarella, bubuk bawang putih, garam, dan lada hitam. Aduk hingga tercampur rata.

3. Tuangkan heavy cream dan kaldu ayam di atas campuran pasta, pastikan seluruh campuran pasta terendam.

4. Tutup wadah casserole dengan dua lapis aluminum foil, pastikan wadah tertutup dengan baik.

5. Masak pasta di dalam oven sampai lunak.

6. Setelah 50 menit, keluarkan wadah dan buka lapisan aluminum foil, taburkan sisa mozzarella dan parmesan di atas pasta, masukkan kembali wadah ke dalam oven.

7. Masak hingga keju meleleh, sekitar lima menit. Keluarkan wadah dari oven dan biarkan pasta di suhu ruang sekitar 15 menit sebelum disajikan.

Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement