REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Direktur Direktorat Lalu Lintas Polda Jatim, Kombes Pol Latif Usman mengonfirmasi kabar meninggalnya aktris Vanessa Adzania atau akrab disapa Vanessa Angel. Vanessa meninggal setelah mobil yang ditumpanginya, Pajero Sport Putih bernomor polisi B 1284 BJU mengalami kecelakaan tunggal di Tol Jombang-Mojokerto, tepatnya di 672.400/A.
"Bahwa benar telah terjadi laka lantas di Tol Jakarta arah Surabaya antara satu kendaraan Pajero Sport Putih bernomor polisi B 1284 BJU," ujarnya dikonfirmasi Kamis (4/11).
Jenazah Vanessa beserta suaminya telah tiba di RS Bhayangkara Surabaya. Keduanya dibawa petugas medis menggunakan dua mobil ambulans berpelat nomor S 8375 WP dan S 9440 WD berwarna putih. Setibanya di Instalasi Kedokteran Forensik RS Bhayangkara Surabaya, tubuh kedua tubuh korban sudah terbungkus dalam kantung jenazah berwarna oranye. Sedangkan tiga penumpang lainnya yang mengalami luka-luka dibawa ke RS Kertosono, Nganjuk.
Dia mengatakan, mobil tersebut berpenumpang lima orang. Dua di antaranya meninggal dunia dan tiga lainnya mengalami luka-luka. Dua penumpang yang meninggal dunia adalah Febri Andriansyah alias Bibi (suami Vanessa) dengan alamat Jalan Diamond 1/71, Srengseng, Jakarta Barat, dan Vanessa Adzania dengan alamat yang sama.