Jumat 10 Sep 2021 06:15 WIB

Olahraga 60 Detik Bisa Imbangi Efek Mager

Orang dewasa muda bisa menjaga kebugaran dengan olahraga 60 detik.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Reiny Dwinanda
Olahraga di rumah (ilustrasi). Olahraga hanya beberapa menit, bahkan 60 detik, dapat membantu meningkatkan kesehatan kardiovaskular, massa otot, dan meningkatkan kehidupan yang sehat bagi orang dewasa muda.
Foto:

Menurut sebuah studi baru yang diterbitkan dalam European Heart Journal, 60 detik olahraga terbukti dapat membantu seseorang menjadi orang yang lebih sehat dalam jangka panjang, bebas dari kondisi jantung kronis, bahkan diabetes. Studi itu juga menunjukkan bahwa lima menit latihan dengan intensitas sedang-kuat dapat meniadakan efek buruk dari duduk selama satu jam.

Studi lain yang diterbitkan dalam British Journal of Sports and Medicine mengungkapkan bahwa tiga menit aktivitas fisik sedang hingga berat saja dapat meniadakan efek berbahaya dari duduk selama satu jam. Aktivitas itu juga menurunkan kemungkinan kematian dini sebesar 30 persen.

Journal of Applied Physiology juga punya penjelasan bagaimana latihan tertentu dapat meniadakan efek dari gaya hidup kurang aktif. Dikatakan bahwa dua menit berjalan kaki atau squat cepat dapat meniadakan efek negatif dari duduk selama 30 menit.

Untuk mempercepat proses kebugaran dan penurunan berat badan, Anda membutuhkan minuman untuk penambah metabolisme. Teh hijau, kopi hitam, teh hitam, cuka sari apel, teh jahe, air kelapa, dan air lemon termasuk di antaranya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement