Rabu 04 Aug 2021 15:43 WIB

Diduga Kanker, Hugh Jackman Jalani Biopsi Kulit Hidung

Hugh Jackman merupakan penyintas kanker kulit.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Reiny Dwinanda
Aktor asal Australia, Hugh Jackman, telah menjalani biopsi di bagian kulit hidungnya untuk memeriksa kemungkinan kanker.
Foto: EPA
Aktor asal Australia, Hugh Jackman, telah menjalani biopsi di bagian kulit hidungnya untuk memeriksa kemungkinan kanker.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Aktor Hugh Jackman sudah bergelut dengan kanker kulit sebanyak dua kali sepanjang hidupnya. Belum lama ini, bintang film Logan tersebut kembali menjalani biopsi karena memiliki tanda yang dicurigai kanker.

Tanda tersebut ditemukan oleh ahli dermatologi di area wajah Jackman. Jackman merasa bersyukur karena dokter dan ahli dermatologi yang memeriksanya bersikap cekatan.

Baca Juga

"Mereka melihat sesuatu yang sedikit tak biasa, sehingga mereka melakukan biopsi untuk memeriksanya," ungkap Jackman, seperti dilansir Ace Showbiz.

Hal ini disampaikan oleh Jackman melalui sebuah video yang dia unggah pada platform Instagram dan Twitter. Dalam video tersebut, area hidung bintang The Greatest Showman yang menjalani biopsi tampak ditempeli oleh plester.

Melalui video tersebut, Jackman juga menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian yang diberikan oleh semua penggemarnya. Sang aktor juga meminta agar para penggemar tidak terlalu khawatir mengenai pemeriksaan biopsi yang dia jalani.

"Saya akan memberitahu kalian apa yang terjadi tetapi mereka (dokter) berpikir kemungkinan situasi baik-baik saja," kata pemeran The Wolverine ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement