REPUBLIKA.CO.ID, HONOLULU -- Pejabat Hawaii, Amerika Serikat, akan mendistribusikan rausan kambing kepada masyarakat melalui undian. Cara ini untuk melindungi tanah bersejarah yang terancam hancur akibat serbuan dari gerombolan kambing.
Warga yang tertarik dengan mendapatkan kambing secara gratis dapat mengajukan permohonan izin, yang akan dikeluarkan melalui undian acak pada 28 Juli. Departemen Tanah dan Sumber Daya Alam negara bagian akan mendistribusikan 20 hingga 50 kambing per izin.
Pelamar untuk kepemilikan kambing tersebut harus menunjukkan berapa banyak kambing yang diinginkan dan tidak dapat memilih hewan tersebut secara individu. Untuk mendapatkan pengajuan tersebut, warga harus memiliki gerobak kuda tertutup setinggi 4,87 meter atau yang setara untuk mengambil kambing agar tidak melarikan diri. Izin dapat ditolak jika tidak memiliki kendaraan pengangkut yang aman untuk hewan itu.