Selasa 13 Apr 2021 04:49 WIB

Bernyanyi Jadi Terapi Manjur Bagi Pasien

Bernyanyi menyokong kesehatan baik fisik maupun psikologis.

Bernyanyi (Ilustrasi)
Foto: Dailymail
Bernyanyi (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Suara manusia adalah instrumen musik paling tua yang dimiliki manusia. Sedangkan bernyanyi menyokong kesehatan baik fisik maupun psikologis.

Josephine adalah seorang anak perempuan yang lahir dengan gangguan pada jantung. Akibatnya perkembangannya agak lambat.

Baca Juga

Di tempat pelatih bicara Eva Kösters, ia diajarkan untuk menyanyikan lagu tentang lebah yang berdengung. Kemudian ia diminta mengambil gambar lebah kecil, setiap kali mendengar kata "Bienchen" atau lebah kecil, dalam lagu yang ia pelajari.

 

Sejak umur satu tahun, Josephine berlatih dengan Eva Kösters. Pelatih itu menjelaskan, "Bagi Josephine dan anak-anak lainnya, terapi jadi lebih mudah lewat bernyanyi, karena lebih seperti bermain, tidak seperti latihan atau terapi,“  kata dia.

Melatih otak

Ia memaparkan juga, pertama-tama, tentu jadi satu hal penting, bahwa lewat bernyanyi, terutama lewat melodi dan ritme, banyak bagian otak diaktifkan. Jadi bagian akustik, auditif, visuel dan motorik.

"Itu sangat baik untuk kami gunakan dalam terapi anak-anak, karena seperti bisa dilihat, kemampuan konsentrasi meningkat, juga perhatian mereka. Itu juga bagus untuk terapi kosa kata,“ kata Eva Köster.

Sisi baik bernyanyi lainnya adalah, kalau bernyanyi, orang harus mengingat beberapa kata dan bait. Juga karena pengulangan, yang muncul dalam lagu-lagu, orang bisa melatih kata-kata dengan baik. Demikian ditambahkan Eva Köster.

Tapi tidak hanya pasien muda seperti Josephine yang bisa tertolong lewat bernyanyi. Di sejumlah rumah sakit, bernyanyi juga jadi bagian inti terapi untuk orang dewasa. Para pasien juga senang dengan terapi ini. Bernyanyi membuat mereka senang dan merasa muda.

Bernyanyi bertujuan untuk memberi kekuatan bagi pasien, mengalihkan pikiran mereka dan membesarkan semangat hidup. Tapi ternyata bukan itu saja. Prof. Maike de Wit, ahli onkologi di Vivantes Klinikum mengungkap bernyanyi bagus untuk semua pasien.

"Tapi terutama sangat bagus bagi pasien yang menghadapi masalah bernapas," kata dia.

Jika orang bernyanyi, orang harus menarik napas dalam-dalam. Orang harus menghembuskan napas secara perlahan, dan mengontrol pernapasan dengan baik.“

Menjangkau penderita kanker

Terutama pasien penderita kanker paru-paru ingin dijangkau Professor de Wit lewat terapi bernyanyi. "Saya tentu juga banyak berurusan dengan pasien yang sering merasa takut akibat tumor yang dideritanya. Jika mereka bernyanyi dalam sebuah grup dengan banyak orang lain, dan mendengar dirinya sendiri bernyanyi juga orang lain, maka terbentuk rasa kebersamaan."

Menyanyi membuat perasaan takut juga hilang. Mereka merasa aman dalam pengalaman bernyanyi. Itu efeknya sangat baik.

sumber: https://www.dw.com/id/bernyanyi-jadi-terapi-manjur-bagi-pasien/a-57146751

sumber : DW
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement