Rabu 03 Mar 2021 14:26 WIB

Pertama Kalinya, Lagu BTS Jadi Soundtrack Film

Film Jepang berjudul Your Eyes Tell ini diadaptasi dari film Korea.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Qommarria Rostanti
Grup KPop BTS
Foto: Wikimedia
Grup KPop BTS

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Sebuah lagu dari album studio Jepang keempat BTS, Map of the Soul: 7 The Journey digunakan sebagai lagu tema untuk film Jepang. Lagu berjudul "Your Eyes Tell" yang digarap Jungkook akan menjadi soundtrack dari film yang berjudul sama.

Ini adalah pertama kalinya grup beranggotakan tujuh orang itu menyumbangkan musik dan lirik untuk soundtrack film. Film Your Eyes Tell merupakan remake dari film romantis Korea berjudul Always. Film yang dirilis pada 2011 itu dibintangi So Ji-sub dan Han Hyo-ju.

Sinema Your Eyes Tell menceritakan kisah cinta seorang mantan petinju (Yokohama Ryusei) yang telah menyembunyikan masa lalunya sebelum jatuh cinta dengan seorang wanita (Yoshitaka Yuriko), yang perlahan kehilangan penglihatannya. Dilansir di Korea Times pada Rabu (3/3), sutradara Takahiro Miki mengungkapkan ingin bekerja sama dengan musisi Korea seperti di film aslinya. Saat itu, tim produksi menyebut BTS selama pertemuan, tetapi mereka ragu-ragu karena anggotanya sudah menjadi super star global.

Namun, tim produksi mengetahui bahwa BTS sedang mempersiapkan album Jepang. Selain itu, para anggota merupakan penggemar berat film asli Always. Kemudian, tim produksi mengirim naskah untuk mengerjakan proyek bersama.

"Saya ingin lagu balada yang emosional sebagai lagu tema, dan lagu 'Your Eyes Tell' sesuai dengan keinginan kami. Kami memutuskan untuk memutarnya berkali-kali dari adegan demi adegan, tidak hanya untuk kredit penutup," jelas Takahiro.

BTS memberi selamat kepada film tersebut atas perilisannya di Korea. Mereka juga berbagi pemikiran tentang kolaborasi tersebut.

"Saya pikir Anda akan bisa merasakan perasaan apa yang kami masukkan ke dalam lagu," ujar Jungkook.

V menyatakan sangat senang dan terhormat menjadi bagian dari film Your Eyes Tell. Film itu akan tayang di Korea pada 12 Maret 2021.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement