Rabu 10 Feb 2021 21:54 WIB

Sandra Bullock Bakal Adu Akting dengan Brad Pitt

Sandra Bullock akan adu akting dengan Brad Pitt di film 'Bullet Train'.

Rep: Idealisa Masyrafina/ Red: Nora Azizah
Sandra Bullock akan adu akting dengan Brad Pitt di film 'Bullet Train'.
Foto: EPA
Sandra Bullock akan adu akting dengan Brad Pitt di film 'Bullet Train'.

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Sandra Bullock dan Brad Pitt dikabarkan akan berakting dalam film aksi Sony yang berjudul 'Bullet Train'. Film ini juga dibintangi oleh Joey King, Aaron Taylor Johnson, Brian Tyree Henry, Zazie Beetz, Michael Shannon, Logan Lerman, Masi Oka dan Andrew Koji, dilansir di Deadline, Rabu (10/2).

David Leitch akan menyutradarai dan juga mengawasi naskah yang akan ditulis oleh Zak Olkewicz. Film ini didasarkan pada novel Jepang Maria Beetle karya penulis terkenal Kotaro Isaka. Detail plot film ini masih belum jelas, dan belum diketahui tokoh apa yang diperankan oleh Sandra Bullock.

Baca Juga

Cukup mengejutkan bahwa meskipun kedua bintang film ini telah berada di puncak kepopuleran mereka sejak awal 90-an, ini akan menandai pertama kalinya keduanya bekerja sama dalam sebuah film. Namun, Sandra Bullock baru-baru ini membintangi spin-off wanita dari film Ocean’s Eleven, Ocean’s Eight, yang merupakan film franchise yang pernah dibintangi Brad Pitt yakni Ocean’s Eleven pada 2001.

Sandra Bullock baru-baru ini terlihat di film thriller Netflix, Bird Box dan selanjutnya dapat dilihat dalam drama tanpa judul dari streamer yang disutradarai oleh Nora Fingscheidt.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement