Rabu 07 Oct 2020 00:57 WIB

Kim Kardashian Ungkap Pengalaman Rawat Suami Positif Corona

Kim mengatakan itu merupakan pengalaman menakutkan dan di luar pengetahuannya

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Gita Amanda
Kanye West dan Kim Kardashian.
Foto: EPA
Kanye West dan Kim Kardashian.

REPUBLIKA.CO.ID, Kim Kardashian West berbagi pengalaman ketika merawat suaminya, Kanye West, saat tertular Covid-19 awal tahun ini. Kanye West mengungkap bahwa dia telah terinfeksi Covid-19 dalam sebuah wawancara dengan Forbes.

Berbicara kepada majalah Grazia, Kim mengakui bahwa merawat suami yang terinfeksi Covid-19 adalah pengalaman yang menakutkan. “Itu sangat menakutkan dan di luar pengetahuanku. Aku juga punya empat buah hati dan tidak ada orang lain di rumah yang bisa membantu,” kata Kim seperti dikutip dari Independent, Selasa (6/10).

Baca Juga

Bintang reality show ‘Keeping Up with the Kardashians’ itu mengatakan bahwa dia harus mengganti sprei West dengan menggunakan sarung tangan dan perlengkapan pelindung wajah. Bahkan Kim juga harus membantu sang suami turun dari tempat tidur ketika merasa tidak enak badan.

“Itu menjadi tantangan bagiku, karena penyakitnya tidak dikenali. Mengganti sprei dengan sarung tangan dan pelindung wajah benar-benar momen yang menakutkan,” ungkap Kim.

Kim menyebutkan bahwa West telah tertular virus pada saat yang sama dengan bintang Hollywood Tom Hanks dan Rita Wilson. Hanks dan Wilson adalah dua selebritas besar yang pertama mengumumkan tertular virus Covid-19 pada 12 Maret 2020.

Pada bulan Juli, West menggambarkan pengalamannya sendiri ketika tertular Covid-19 kepada Forbes. West mengatakan bahwa kala itu dia merasa menggigil dan gemetar di tempat tidur, juga tidak kuat mandi dengan air dingin.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement