Kamis 18 Jun 2020 16:14 WIB

5 Tokoh Ayah Inspiratif di Drama Korea

Dalam drama Korea, tak jarang ada sosok ayah yang mendukung sang tokoh utama.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Qommarria Rostanti
Sung DOng-il saat berakting di drama
Foto: TvN
Sung DOng-il saat berakting di drama "Reply 1998".

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Deretan serial drama Korea Selatan menawarkan cerita yang kompleks dan tidak jarang menyoroti anggota keluarga tokoh utamanya. Sang tokoh utama sering dikelilingi oleh orang tua yang amat menyayanginya dan mendukungnya. Selain ibu, peran ayah juga cukup sering mendapat "lampu sorot" di tayangan asal Negeri Ginseng ini.

Berikut beberapa tokoh ayah inspiratif pada deretan drakor dilansir di laman SCMP, baru-baru ini:

1. "When the Camellia Blooms"

Tokoh Pil-Gu di serial drama ini memiliki dua ayah. Ayah kandungnya bernama Jong-ryul, atlet bisbol yang menikah dengan selebritas media sosial. Ayahnya yang lain adalah Yong-sik, yang merupakan kekasih dari Dong-baek, ibu Pil-Gu. Upaya yang dilakukan kedua ayah memenangkan hati Pil-Gu dijamin melelehkan hati siapapun yang menyimak serial. Jong-ryul tidak segan mempertaruhkan pernikahan dan kariernya, sementara Yong-sik berusaha menjadi sahabat baik Pil-Gu.

2. "Crash Landing on You"

Bagi yang sudah menonton "Crash Landing on You", pasti tahu bahwa ayah Kapten Ri Jeong-hyeok diperkenalkan sebagai Direktur Jenderal tegas yang ditakuti para perwira. Ternyata, pria bernama Ri Choong-ryeol itu selalu mendukung putranya. Ketika putranya terlibat romansa dengan warga Korea Selatan Yoon Se-ri, Ri Choong-ryeol tidak menolak dan bukan mementingkan posisinya. Dia justru suka jika Kapten Ri Jeong-hyeok bersama Se-ri dan menggunakan kekuatannya untuk membela putranya sampai akhir.

3. "Weightlifting Fairy Kim Bok-joo"

Berlatih menjadi atlet angkat besi perempuan sekaligus menghadapi dinamika romansa bukan hal mudah bagi Kim Bok-joo (Lee Sung-kyung). Untungnya, dia selalu mendapat dukungan penuh dari appa atau ayahnya, Kim Chang-gul. Setiap kali semangat Kim Bok-joo merosot, sang ayah siap sedia menyemangati dan memberikan petuah. Kim Chang-gul yang merupakan mantan atlet angkat besi dan pemilik restoran Bok Chicken juga sangat bijaksana, selalu menyuruh putrinya mengikuti kata hati.

4. "Itaewon Class"

Hubungan antara tokoh utama Park Sae-royi (Park Seo-joon) dan ayahnya, Park Sung-yeol, hanya digambarkan sedikit dalam serial. Pasalnya, sang ayah meninggal dunia akibat sebuah insiden. Meski begitu, pengaruh mendiang sangat berperan dalam hidup Sae-royi. Kematian Park Sung-yeol menjadi titik penting dalam hidup Park Sae-royi, membuatnya semakin tangguh dan berani memperjuangkan apa yang dia yakini. Selain sangat mengayomi Park Sae-royi, mendiang Park Sung-yeol juga menjadi figur ayah bagi tokoh Oh Soo-ah.

5. "Reply 1988"

Semua ayah dalam serial televisi "Reply 1988" sebenarnya layak mendapat apresiasi. Akan tetapi, yang paling menarik perhatian adalah Sung Dong-il, ayah dari tokoh utama remaja perempuan Sung Deok-sun (Lee Hye-ri). Sung Deok-sun sering merasa terpinggirkan sebagai anak tengah, tetapi ayahnya selalu membangkitkan semangatnya dengan cara-cara yang manis. Dong-il adalah pria pekerja keras yang selalu mengutamakan keluarga.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement