Sabtu 09 May 2020 11:26 WIB

Ingin Buat Kue Lebaran? Kenali Dulu 3 Jenis Tepung Terigu dan Fungsinya

Ada 3 jenis tepung terigu yaitu tepung terigu protein tinggi, sedang, dan rendah.

Rep: ayobandung.com/ Red: ayobandung.com

JAKARTA, AYOBANDUNG.COM -- Menjelang Lebaran, suasana dapur di setiap rumah akan semakin sibuk. Selain menyiapkan menu takjil dan sahur setiap harinya, dapur juga akan diramaikan dengan kegiatan membuat kue Lebaran.

Nah, supaya kue Lebaran buatanmu hasilnya enak dan renyah, ada satu kunci yang harus kamu ketahui, yaitu soal pemilihan tepung terigu. Ada 3 jenis tepung terigu yang dijual di pasaran, yaitu tepung terigu protein tinggi, sedang, dan rendah.

pa bedanya? Dan tepung terigu mana yang sebaiknya digunakan untuk membuat kue lebaran? Yuk, simak!

1. Tepung Terigu Protein Tinggi

Kadar protein dalam tepung terigu sangat ditentukan oleh kandungan gluten yang ada di dalamnya. Gluten adalah protein yang ditemukan pada jenis padi-padian, serealia, dan gandum. Peran gluten adalah menentukan tingkat elastisitas dan kekenyalan hasil akhir produk.

Jadi, ketika tepung terigu dicampur air, adonan akan menjadi elastis dan membentuk jaringan yang bertekstur lengket. Semakin tinggi kadar protein tepung terigu, maka kadar gluten yang terkandung di dalamnya juga semakin tinggi.

Nah, tepung terigu protein tinggi ini punya kadar protein 13-14%. Dan tentu saja kandungan glutennya pun paling tinggi. Jadi, tepung jenis ini paling cocok digunakan untuk membuat makanan yang membutuhkan tekstur kenyal dan elastis, seperti mi, adonan kulit martabak telur, dan roti.

2. Tepung Terigu Protein Sedang

Tepung terigu ini memiliki kandungan protein 11-12,5%, dan dikenal juga dengan sebutan tepung terigu serbaguna. Tepung terigu jenis ini bisa digunakan untuk membuat kue dengan tekstur lembut dan memiliki volume yang cukup mengembang seperti cake, martabak, dan aneka kue tradisional.

Terigu curah tanpa label yang dijual di warung biasanya merupakan jenis tepung protein sedang. Kadang, tepung terigu protein sedang ini bisa mensubstitusi penggunaan tepung terigu protein tinggi.

Bahkan, ada pula resep yang meminta mencampurkan tepung terigu protein sedang ini dengan tepung terigu protein tinggi atau rendah dengan perbandingan tertentu.

3. Tepung Terigu Protein Rendah

Kadar protein tepung terigu jenis ini kurang dari 11%, dengan kadar gluten yang paling rendah di antara tepung terigu lain. Rendahnya kandungan gluten membuat daya serap air pada adonan pun menjadi rendah, sehingga adonan akan kering dan tidak elastis.

Pas banget untuk membuat kue dengan teksur yang ringan dan renyah, seperti kue kering, biskuit, aneka gorengan, dan kulit lumpia.

Nah, setelah tahu apa saja jenis tepung terigu dan kegunaannya masing-masing, jangan sampai salah lagi memilih ketika mau bikin kue Lebaran, ya.

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ayobandung.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ayobandung.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement