REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bintang-bintang Avengers Robert Downey Jr, Scarlett Johansson, Chris Hemsworth, Mark Ruffalo, dan Jeremy Renner kembali berkumpul. Hal itu diumumkan Chris Evans melalui Instagram pribadinya, Jumat (1/5).
Dilansir dari Hollywoodreporter.com, Sabtu (2/5), Evans menghadirkan Robert Downey Jr, Scarlett Johansson, Chris Hemsworth, Mark Ruffalo, dan Jeremy Renner untuk hangout virtual. Ia mempersilakan penggemar bergabung dalam hangout dengan menyumbang ke All-In Challenge, yakni organisasi yang membantu makanan bagi orang-orang rentan di tengah pandemi virus corona baru.
“Kami bisa melakukan tanya jawab pribadi. Anda bisa bertanya kepada kami. Kami akan menumpahkan semuanya. Dan kemudian mungkin beberapa pertandingan,” kata Evans dalam video yang mengumumkan kontes itu.
All-In Challenge menyaksikan banyak bintang menggalang dana melalui cara unik masing-masing. Mereka menantang artis dan publik figur lain untuk bergabung.
Chris Pratt sebelumnya menantang Evans untuk bergabung dengan menawarkan kunjungan ke rangkaian Jurassic World: Dominion. Leonardo DiCaprio dan Robert De Niro memberi informasi film baru Killers of the Flower Moon karya Martin Scorsese.
Evans yang memerankan Captain America dari 2011-2019, bersama rekan-rekannya di Avengers meraup miliaran dolar AS selama penayangan Avengers: Infinity War (2018) dan Avengers: Endgame (2019) yang menjadi film terlaris sepanjang masa.