Sabtu 18 Apr 2020 10:30 WIB

Kim Jae-Joong JYJ Donasikan Masker untuk Tenaga Medis

Kim Jae-Joong belakangan mendapat kritik publik karena lelucon Covid-19

Kim Jaejoong JYJ
Foto: Allkpop
Kim Jaejoong JYJ

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penyanyi Kim Jae-joong dari grup K-Pop JYJ, yang belakangan mendapatkan kritik publik karena lelucon terkena virus corona (Covid-19) menyumbangkan masker kepada para staf medis Jepang. Dia dan para bintang di Jepang berpartisipasi dalam sebuah proyek untuk menyediakan alat pelindung kepada pekerja medis yang menjadi garis terdepan memerangi Covid-19 di Jepang, menurut organisasi nirlaba Jepang, Japan Heart, seperti dilansir The Korea Times, Jumat (17/4).

"Jae-joong mengaku menyesal sejak Hari April Mop. Terlepas dari kritik untuk dia, dia dengan berani bekerja sama (dengan kami) untuk staf medis Jepang. Saya berterima kasih kepadanya," tulis seorang pejabat Jepang Heart di laman Twitter-nya.

Baca Juga

Sebelumnya, pelantun "Mine" itu menulis di Instagram-nya dirinya terinfeksi Covid-19 karena kecerobohannya. Dia lalu mengungkapkan ini lelucon Hari April Mop dan meminta maaf, dengan mengatakan: "Aku ingin meningkatkan kesadaran orang-orang tentang virus."

Namun Jae-joong justru mendapat kritikan publik karena leluconnya yang disebut tidak pantas itu di tengah pandemi.

Kim Jae-joong (34) memulai debutnya sebagai personel grup K-Pop TVXQ atau DBSK pada 2004. Namun, setelah perselisihan hukum dengan agensi grup SM Entertainment, dia meninggalkan grup pada 2010 dengan dua personel lainnya, Park Yoo-chun dan Kim Jun-su, dan membentuk JYJ.

Tapi Yoo-chun yang sempat menjajal dunia akting meninggalkan JYJ tahun lalu setelah diketahui positif menggunakan narkoba.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement