Selasa 14 Apr 2020 20:45 WIB

Giring Siapkan Lagu Baru Bersama Pay

Giring Ganesha tengah menyiapkan lagu baru bersama musisi Pay.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Reiny Dwinanda
Giring Ganesha saat melakukan wawancara jarak jauh via aplikasi Zoom bersama awak media, Selasa (14/4). Giring mengabarkan ia tengah menyiapkan lagu baru bersama musisi Pay.
Foto: Tangkapan layar
Giring Ganesha saat melakukan wawancara jarak jauh via aplikasi Zoom bersama awak media, Selasa (14/4). Giring mengabarkan ia tengah menyiapkan lagu baru bersama musisi Pay.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penyanyi Giring Ganesha tengah menyiapkan lagu baru bersama musisi Parlin Burman Siburian atau yang populer dengan panggilan Pay. Giring mengaku sudah lama ingin berkolaborasi dengan Pay, yang kini dia sebut seperti mimpi jadi kenyataan.

"Enaknya solois, boleh nentuin kerja sama bareng siapa. Pengen banget sama Pay, salah satu produser yang musiknya impactful banget buat saya. Ada satu lagu yang sedang kita siapin," kata Giring via aplikasi Zoom, Selasa (14/4).

Baca Juga

Rencana itu menyusul single yang dirilis Giring akhir Maret silam sebagai solois. Dia membawakan ulang tembang "Sendiri" ciptaan Guruh Soekarno Putra yang dipopulerkan almarhum Chrisye. Lagu akan termuatd dalam album kompilasi dengan musisi lain.

Giring mengaku semula tidak berniat menempuh karier solo pascahengkang dari Nidji. Hanya saja, dia mendapat tawaran dari Produser dari label Musica Studio's, Indrawati Widjaja, untuk menjadi salah satu penyanyi dalam album kompilasi karya-karya Guruh.

Bagi Giring, bisa menyanyikan karya Guruh adalah sebuah kebanggaan dan kehormatan. Karya-karya Guruh disebutnya memiliki notasi serta lirik yang abadi. Apalagi, tembang aransemen baru yang dia nyanyikan sangat sesuai dengan karakter vokalnya.

Setelah lagu "Sendiri", Giring menjadwalkan produksi lagu dengan Pay tidak berjarak terlalu lama. Namun, rencana tersebut terkendala pembatasan sosial akibat Covid-19. Dia pun sekarang menanti Pay dan tim musisinya bisa mengatur waktu kolaborasi.

Giring mengatakan, workshop lagu terbaru itu bakal dilakoni secara virtual, sementara untuk rekaman dan take vokal akan dipikirkan kemudian. Pria 36 tahun kelahiran Jakarta tersebut juga ingin bekerja sama dengan banyak produser.

"Mau coba sama semua produser Indonesia, salah satunya Denny Chasmala. Kalau bisa sama produser-produser muda yang baru juga," ungkapnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement