Rabu 26 Feb 2020 18:12 WIB

Manfaat Tidur Siang Hanya 10 Menit

Berdasarkan studi NASA, mereka yang tidur siang bisa jadi lebih cerdas.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Nora Azizah
Berdasarkan studi NASA, mereka yang tidur siang bisa jadi lebih cerdas (Foto: ilustrasi tidur)
Foto: Piqsels
Berdasarkan studi NASA, mereka yang tidur siang bisa jadi lebih cerdas (Foto: ilustrasi tidur)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Orang yang suka tidur siang seringkali dicap sebagai orang yang pemalas. Namun jika merujuk pada studi NASA, mereka yang tidur siang ternyata bisa jadi lebih cerdas. Karena tidur siang bisa membantu meningkatkan daya ingat, meningkatkan kinerja, membuat otak bekerja lebih baik, dan mengurangi stres.

Badan Antariksa dan Penerbangan milik Amerika Serikat (AS) itu memberi waktu tidur siang kepada para pilot, untuk memastikan pilot tidak mengantuk atau melakukan kelalaian lain yang bisa membahayakan diri sendiri atau penumpang.

Baca Juga

Pertanyaan selanjutnya adalah, berapa lama durasi tidur siang yang ideal? NASA menemukan bahwa pilot yang tidur di kokpit selama 26 menit memiliki peningkatan kewaspadaan hingga 54 persen dan peningkatan kinerja pekerjaan sebesar 34 persen, dibandingkan dengan pilot yang tidak tidur siang.

Menurut studi NASA, tidur siang yang ideal tidak lebih dari 30 menit. Tidur siang dengan durasi waktu pendek dinilai lebih baik dari pada waktu yang panjang. Namun jika tidur siang merupakan pengganti tidur malam yang kurang, boleh saja tidur lebih dari 30 menit.

Di sisi lain, menghabiskan waktu 26 menit untuk tidur siang mungkin terlalu lama apalagi bagi karyawan. Rekomendasi utama NASA adalah tidur siang antara 10 dan 20 menit.

"Anda akan mendapatkan manfaat paling banyak dari siklus tidur tanpa ada rasa grogi yang terkait dengan periode tidur yang lebih lama," demikian kata sumber NASA, dilansir Inc, Rabu (26/2).

Satu hal yang perlu diperhatikan yaitu tidurlah dalam keadaan tenang. National Sleep Foundation mencatat bahwa terjaga dengan tenang dapat membuat sel-sel otak, otot, dan organ istirahat, mengurangi stres dan meningkatkan suasana hati, kewaspadaan, kreativitas, dan lain-lain.

Jadi lain kali, jika Anda lelah bekerja, cobalah tidur siang selama 10 hingga 20 menit. Dan jika ada yang mengeluh, beritahu mereka tentang penelitian NASA ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement