REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Setelah merilis beberapa single sejak 2019 lalu, band pop Indonesia Armada kembali menunjukkan eksistensinya. Band yang telah berdiri sejak 2007 itu kembali merilis lagu bertajuk "Awas Jatuh Cinta" untuk album ke-enamnya.
"Lagu ini sebenarnya sangat relevan dengan teman-teman semua di sini," kata Rizal, sang vokalis, saat berbincang di acara perilisan single di Jakarta Selatan, Kamis (30/1).
Rizal mengatakan, single ini sengaja dirilis pada akhir Januari ini, sebagai lagu pembuka tahun 2020. Dalam waktu dekat, band yang digawangi oleh Rizal pada vokal, Andit pada drum, dan Mai pada gitar itu akan merilis single-single berikutnya untuk mengisi album ke enam mereka.
Menurutnya, semua band dan musisi di dunia selama ini memiliki trend, hanya memiliki maksimal lima atau enam lagu dalam satu album. Padahal, sisa lagu yang lain sebenarnya juga tidak kalah bagus dari lima lagu yang dipopulerkan.
"Kita ingin semua lagu ini bisa jadi single dalam album ini. Jadi kita ngeluarin lagunya satu per satu yang nantinya jadi sebuah album," tutur Rizal.
Lagu ini merupakan lagu keenam yang dirilis sebagai single. Lima lagu lainnya telah dirilis sebelumnya, yaitu 'Demi Tuhan, Aku Ikhlas' featuring Ifan Seventeen, 'Air Mataku Bukan Untukmu','I Will', 'Penjahat Berwajah Indah', dan 'Buah Hati'.
Sementara, lagu ini diciptakan langsung oleh Mai, Sang Gitaris. Mai mengaku proses membuat lagu ini sendiri sangat cepat. Dia mengkomposnya saat dia tengah menunggu istrinya masak untuk makan sahur, di bulan puasa pada 2019 lalu.
"Proses pembuatan lagu ini sebenarnya sangat cepat. Artinya ketika bikin lagu, lagunya itu udah langsung jadi. Biasanya kan nemu reff-nya dulu baru bikin song," kata Mai usai konferensi pers.
Mai menuturkan, lagu 'Awas Jatuh Cinta' ini menceritakan tentang seorang laki-laki yang menyukai seorang perempuan. Sayangnya, perempuan itu tak menyukai balik kepada laki-laki. Dan laki-laki itu pun menggodanya dengan kalimat 'Awas Jatuh Cinta'.
Lagu ini telah dirilis di platform Langitmusik. Sementara video klipnya pun telah dibuat dan diluncurkan di Youtube.