Rabu 08 Jan 2020 13:52 WIB

Besok, Album Baru BTS Map of The Soul: 7 Bisa Mulai Dipesan

BTS akan merilis album Map of The Soul: 7 pada 21 Februari.

Rep: Puti Almas/ Red: Reiny Dwinanda
Boyband BTS akan merilis album terbarunya, Map of the Soul: 7, pada 21 Februari. Penggemar dapat mulai memesan secara pre-order pada Kamis (9/1) besok.
Foto: EPA
Boyband BTS akan merilis album terbarunya, Map of the Soul: 7, pada 21 Februari. Penggemar dapat mulai memesan secara pre-order pada Kamis (9/1) besok.

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL — Boy band asal Korea Selatan (Korsel), BTS akan merilis album terbaru berjudul Map of the Soul: 7 pada 21 Februari mendatang. Penggemar yang tidak sabar untuk mendengarkan karya terbaru BTS dapat mulai memesannya secara pre-order mulai Kamis (9/1) besok.

Hanya dalam 10 bulan setelah mengeluarkan album pads 2019, grup yang juga dikenal dengan nama Bangtan Boys itu siap kembali memberikan karya musik baru bagi para penggemar.  Dilansir USA Today, BTS mengatakan album ini melanjutkan seri dari Map of the Soul dan akan mengikuti alur cerita dari yang telah dirills sebelumnya, yaitu Map of the Soul: Persona pada April 2019.

Baca Juga

BTS menjadi boy band asal Negeri Ginseng yang meraih popularitas secara internasional. Grup yang beranggotakan RM, Jin, Suga, J-Hope, Jimin, V and Jungkook ini juga memiliki basis penggemar yang besar dan disebut sebagai Army. Para Army sangat aktif di media sosial dan pengumuman jadwal rills terbaru Map of the Soul: 7 seketika menjadi trending nomor dua di Twitter.

Tak hanya dengan basis fans yang besar, BTS juga semakin populer secara global dengan kemenangannya di American Music Awards untuk tiga kategori penghargaan, yaitu Tour of the U+Year, Favorite Social Artist, dan Favorite Duo or Group for Pop/Rock. Mereka juga tampil di acara Dick Clark’s New Year’s Rockin’ Eve with Ryan Seacrest 2020 di New york, Amerika Serikat (AS) pada 31 Desember 2019, memeriahkan pergantian tahun menuju dekade baru.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement