Rabu 25 Dec 2019 07:01 WIB

5 Makanan Ibu Menyusui Agar Anak Tumbuh Cerdas

Ikan salmon adalah makanan untuk ibu menyusui agar bayi cerdas.

Rep: Yuni Arta Sinambela (cek n ricek)/ Red: Yuni Arta Sinambela (cek n ricek)
Ibu menyusui bayinya
Foto: Republika/Prayogi
Ibu menyusui bayinya

CEKNRICEK.COM -- Sebagai ibu baru setelah melalui proses persalinan, fase menyusui merupakan tahapan selanjutnya yang harus Anda jalani. Di fase ini memang bukan hal yang mudah dilakukan.

Sebagai ibu menyusui, Anda harus menjaga asupan nutrisi yang dikonsumsi. Karena secara tidak langsung, apa yang Anda konsumsi akan dimakan juga oleh si kecil.

Maka dari itu, penting untuk memperhatikan berbagai makanan dan minuman Anda. Apalagi bila Anda menginginkan si kecil tumbuh sempurna, sehat, dan cerdas.

Berikut lima makanan untuk ibu menyusui agar si kecil dapat tumbuh cerdas.

1.Ikan Salmon

Ikan salmon adalah makanan untuk ibu menyusui agar bayi cerdas. Di dalam ikan salmon terdapat kandungan asam lemak tidak jenuh yang berupa DHA. Tentu saja kandungan ini sangat baik untuk perkembangan otak buah hati Anda yang bisa menunjang pertumbuhannya menjadi anak cerdas.

2.Roti Gandum

Tahukah Anda, roti gandum ternyata juga termasuk ke dalam makanan untuk ibu menyusui agar bayi cerdas. Pasalnya, di dalam roti gandum terdapat kandungan protein dan karbohidrat.

Tentu saja, tubuh si kecil membutuhkan kandungan yang cukup penting ini. Mendapatkan asupan protein yang cukup dari ASI bisa membantu pertumbuhan otak bayi. Sehingga sangat penting untuk Anda mengkonsumsi roti gandum selagi masa menyusui. 

Baca Juga: 5 Tips Membuat Roti yang Empuk dan Lembut

3.Telur

Selain roti gandum, telur juga merupakan sumber protein yang baik untuk si kecil. Tidak hanya protein, di dalam telur juga terdapat kandungan DHA yang cukup berperan penting untuk meningkatkan kecerdasan otak. Masukkan telur ke dalam daftar makanan untuk ibu menyusui. 

4.Brokoli

Berikutnya adalah brokoli atau berbagai macam sayuran hijau. Anda wajib mengonsumsi brokoli, karena di dalam sayuran ini terdapat kandungan yang sangat penting untuk dapat menjaga otak bayi dan melindungi dari kerusakanan jaringan, yaitu asam folat. Maka dari itu, penting bagi Anda memasukkan brokoli ke dalam menu sehari-hari. 

5.Alpukat

Salah satu buah yang menjadi bagian makanan untuk ibu menyusui agar bayi cerdas adalah alpukat. Sudah menjadi rahasia umum kalau alpukat merupakan sumber asam folat yang cukup banyak.

Tidak hanya itu, di dalam alpukat juga terdapat lemak baik sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh dan omega-3 yang bisa membantu pertumbuhan otak dan meningkatkan kecerdasan si kecil.

BACA JUGA: Cek SEJARAH, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini.

Editor: Farid R Iskandar

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ceknricek.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ceknricek.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement