Selasa 24 Dec 2019 06:31 WIB

5 Menu Sarapan Rendah Kolesterol

Alpukat mengandung lemak tak jenuh, serat, dan fitonutrien.

Rep: Yuni Arta Sinambela (cek n ricek)/ Red: Yuni Arta Sinambela (cek n ricek)
Sumber: bemakeful.com
Sumber: bemakeful.com

CEKNRICEK.COM -- Sarapan rutinitas yang wajib untuk dilakukan sebelum Anda memulai aktivitas. Nyatanya masih banyak orang kurang cermat dalam memilih menu sarapan. Menu sarapan apa yang biasa Anda konsumsi setiap pagi?

Untuk sarapan pun, Anda harus memperhatikan tingkat kolesterol yang terkandung dalam makanan. Hidangan rendah kolesterol bisa dikombinasikan dengan menu favorit Anda lainnya.

Jadi, mulai sekarang konsumsi menu sarapan yang rendah kolesterol demi asupan yang sehat untuk tubuh. Apa saja makananya?  

Salad Sayur

Sayuran memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan. Sayuran menjadi menu makanan sehat yang wajib Anda makan saat sarapan.

Saat ini sudah banyak berbagai menu yang memanfaatkan sayur, salah satunya adalah salad sayur. Berbagai sayuran yang Anda makan dalam salad sayur ini mampu menurunkan risiko penyakit jantung dan menurunkan kolestrol jahat.  

Makanan Berbahan Dasar Kedelai

Tips kesehatan untuk makanan sehat yang bisa Anda konsumsi di pagi hari adalah dengan memakan makanan yang berbahan dasar kedelai. Makanan ini berupa tempe, tahu, hingga susu kedelai. Kandungan yang terdapat dalam kedelai ini bermanfaat untuk menurunkan kolesterol jahat. 

Oatmeal

Oatmeal merupakan salah satu makanan sehat yang tepat untuk Anda konsumsi saat di pagi hari. Oatmeal menjadi menu makanan sehat yang dipercaya rendah kolesterol. Oatmeal mengandung beta-glucan yang bermanfaat bagi kesehatan metabolisme tubuh. 

Baca Juga: 3 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Memilih Menu Sarapan

Kacang-kacangan

Kacang-kacangan adalah makanan yang mengandung kolesterol rendah. Kacang-kacangan seperti walnut, almond,dan kacang tanah dipercaya mampu menyehatkan jantung.

Alpukat

Sarapan pagi tak harus dengan makan nasi. Salah satu menu sehat yang harus dicoba adalah alpukat. Buah alpukat memiliki banyak manfaat bagi tubuh tentu bisa Anda pertimbangkan untuk menu sarapan.

Alpukat mengandung lemak tak jenuh, serat, dan fitonutrien. Kandungan ini bermanfaat untuk menurunkan kolesterol jahat. Saat diet pun Anda bisa mengandalkan buah alpukat ini sebagai pengganti nasi.

BACA JUGA: Cek BUKU & LITERATUR, Berita Terkini Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini.

Editor: Farid R Iskandar

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ceknricek.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ceknricek.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement