DEPOK, AYOBANDUNG.COM -- Dinas Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata (Disporyata) Kota Depok menggelar Sepeda Santai Tour de Situ 2019. Acara dilepas Wali Kota Depok, Mohammad Idris di Balai Kota Depok, Ahad (15/12/2019).
Sepeda Santai Tour de Situ 2019 menempuh jarak 10 KM dengan rute perjalanan dari Balai Kota Depok menuju Jalan Raya Margonda, Jalan Raya Juanda, Jalan Raya Bogor, Jalan Pekapuran, menuju kawasan Situ Pengarengan. Dari Situ Pengarengan, perjalanan berlanjut menuju Situ Cilangkap, kemudian Situ Cilodong, dan ke arah Situ Sidamukti. Tour de Situ berakhir di Studio Alam TVRI.
"Tour de Situ mengunjungi lima situ yakni Situ Pengarengan, Situ Cilangkap, Situ Cilodong, Situ Sidamukti dan Situ Studio Alam TVRI," ujar Kepala Disporyata Kota Depok, Wijayanto.
Dia mengatakan, jumlah peserta hampir 500 orang dari berbagai elemen masyarakat termasuk para Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkot Depok. "Selain melihat keindahan situ-situ, hutan di Studio Alam juga menarik yang memiliki potensi wisata. Para peserta juga disajikan hiburan rakyat dan ada juga jajanan kuliner," terang Wijayanto.
Menurut Wijayanto, ke depan, olah raga bersepeda dan promosi wisata akan terus digalakkan sehingga masyarakat akan menggemari wisata alam ini. "Tentu, selain berolahraga kami juga sekaligus memperkenalkan potensi wisata situ yang ada di Kota Depok," jelasnya.
Wali Kota Depok, Mohammad Idris mengatakan, kegiatan Tour de Situ yang digelar dapat meningkatkan potensi wisata situ. Sejumlah komunitas sepeda yang mengikuti kegiatan itu diajak mengenal beberapa situ di Kota Depok.
"Ini merupakan kampanye olahraga yang ramah lingkungan, sekaligus meningkatkan potensi wisata situ di Kota Depok," terang Idirs.
Pihaknya, lanjut Idris akan terus meningkatkan potensi wisata situ-situ di Kota Depok. Tentunya dengan berkoordinasi dengan pemerintah pusat untuk menyiapkan jalan khusus pengendara sepeda di bantaran situ-situ di Kota Depok.
"Saya berharap ke depannya olahraga rekreasi dengan bersepeda di situ dapat diminati masyarakat. Selain untuk kesehatan juga untuk berwisata di situ-situ yang ada di Kota Depok. Saat ini ada 23 situ di Kota Depok dan kami serius menggarap menjadi potensi wisata dan olahraga," pungkasnya.