Sabtu 14 Dec 2019 00:20 WIB

Tips Memilih Tas Sesuai Bentuk Tubuh

Ada trik khusus dalam memilih tas sesuai dengan bentuk tubuh.

Rep: Yuni Arta Sinambela (cek n ricek)/ Red: Yuni Arta Sinambela (cek n ricek)
Foto: brightsite.me
Foto: brightsite.me

CEKNRICEK.COM -- Tas merupakan salah satu fashion item yang dapat menunjang penampilan seseorang. Tapi tahukah Anda, tas yang tidak sesuai dengan bentuk tubuh akan mempengaruhi penampilan dan terlihat kurang menarik.  

Dilansir dari Brightside, ada trik khusus dalam memilih tas sesuai dengan bentuk tubuh, agar penampilan Anda semakin sempurna.

Pelajari tipe tubuh Anda terlebih dahulu. Jika memiliki bahu lebih lebar dari pinggul, ini berarti Anda memiliki bentuk tubuh segitiga terbalik. Bila pinggang dan bahu lebih kecil dari pinggul, ini berarti Anda memiliki bentuk tubuh buah pir.

Jika bahu, pinggang, dan pinggul Anda memiliki ukuran yang sama, maka Anda adalah tipe persegi panjang. Bila pinggang lebih besar dari bahu dan pinggul, ini berarti Anda memiliki bentuk tubuh buah apel. 

Baca Juga: Cara Membedakan Tas Klasik yang Menggunakan Emas 24 Karat

Jika bahu dan pinggul Anda seimbang dengan pinggang yang lebih sempit, maka ini berarti Anda memiliki bentuk tubuh jam pasir. Setelah Anda mengetahui tipe tubuh, berikut tas yang cocok untuk Anda kenakan, menurut para pakar mode.

Pertama: Bagi pemilik tubuh segitiga terbalik, perhatikan di sekitar pinggang Anda untuk menciptakan tampilan yang seimbang. Poin yang perlu dipertimbangkan adalah panjang dan lebar tali, karena Anda tidak membutuhkan sesuatu untuk menutupi dada. Dan ingat jangan gunakan tas bahu yang terlalu kecil atau terlalu besar dengan tali yang besar pula. 

Tas seperti crossbody, belt bags, tas dengan tali panjang, dan clutches bisa Anda pakai.  

Kedua: Jika memiliki bentuk tubuh buah pir, tetap fokus di bahu dan dada Anda. Untuk mencapai tampilan ini, Anda perlu berhati-hati tentang panjang tali. Tas tangan Anda tidak boleh jatuh di bawah garis pinggang Anda. 

Anda bisa menggunakan tas bahu, bucket bags. Jika Anda suka belt bags, Anda juga bisa menggunakannya di dada. 

Ketiga: Jika memiliki bentuk tubuh persegi panjang, Anda perlu menambahkan curve untuk mengimbangi bentuk tubuh yang tajam. Itulah sebabnya desain dan bahan tas tangan penting bagi Anda.

Jaga agar panjang tali tas tidak jatuh di pinggul dan pilih tas yang terstruktur dan berbentuk geometris. Sebaiknya pilih tas dengan kulit lembut dan tas besar, tote bags, dan hobo bags.

Keempat: Jika memiliki bentuk tubuh buah apel, Anda perlu membuat ilusi untuk menyeimbangkan garis tubuh. Ukuran dan desain tas tangan yang Anda pilih akan membuat perbedaan. 

Jauhi model yang terlalu kecil, pendek, dan tidak terstruktur. Pilihlah yang besar sebagai gantinya. Tas jinjing kulit dan tote bags tepat untuk Anda.

Kelima: Jika Anda memiliki bentuk jam pasir. Selamat, Anda adalah salah satu yang beruntung. Meskipun tidak ada penghalang antara pilihan tas tangan dan tubuh, Anda harus memilih tas yang tidak menutupi tubuh seimbang Anda.

Pilih tekstur, pola yang halus dan padukan dengan pakaian sederhana, untuk efek yang lebih dramatis.

BACA JUGA: Cek FASHION & BEAUTY,  Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini

Editor: Farid R Iskandar

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ceknricek.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ceknricek.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement