Selasa 12 Nov 2019 13:00 WIB

Trailer Scoob! Bocorkan Asal-usul Scooby Doo

Film Scoob! akan tayang di bioskop pada 15 Mei 2020.

Rep: Puti Almas/ Red: Reiny Dwinanda
Scooby-Doo
Foto: Aceshowbiz
Scooby-Doo

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Scooby-Doo telah menjadi serial kartun populer sejak 1969. Asal-usul persahabatan antara seekor anjing Great Dane lucu yang mampu berbicara bahasa manusia itu dengan empat orang remaja, yaitu Fred ’Freddie’ Jones, Daphne Blake, Velma Dinkley, dan Norville ‘Shaggy’ Rogers segera diungkap melalui film  Scoob!.

Bersama empat sekawan tersebut, Scooby bepertualang untuk memecahkan berbagai misteri yang berhubungan dengan hantu dan kekuatan gaib. Nantinya, film animasi yang akan tayang di bioskop pada 15 Mei 2020 ini akan menghadirkan cerita awal mula Shaggy bertemu dengan Scooby-Doo.

Ada momen-momen yang memperlihatkan bagaimana mereka akhirnya juga bertemu dengan Fred, Daphne, dan Velma hingga menjadi Mysteri Inc, sebuah tim yang membantu memecahkan aneka misteri.

Sejumlah aktor dan aktris ternama akan menjadi pengisi suara di film Scoob! Will Forter mengisi suara Shaggy, Frank Welker sebagai Scooby-Doo, Zac Efron sebagai Fred, Aman Seyfired sebagai Daphne, dan Gina Rodriguez sebagai Velma. Film yang diproduksi oleh Hanna-Barbera Productions dan Atlas Entertainment serta disistribusikan oleh Warner Bros Pictures ini juga menampilkan Kiersey Clemons, Ken Jeong, dan Tracy Morgan.

Sementara itu, Tony Cervone akan menjadi sutradara untuk Scoob! dan Kelly Fremon Craig bertindak sebagai penulis skenario. Dalam trailer resmi film yang telah diunggah di kanal Youtube milik Warner Bros Pictures terlihat Shaggy yang masih anak-anak sedang makan hotdog sendirian saat piknik di tepi pantai dan tiba-tiba seekor anjing datang mengagetkannya. Trailer juga menunjukkan bagaimana Scooby-Doo menjadi nama dari hewan berkaki empat yang menggemaskan ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement