Rabu 06 Nov 2019 22:29 WIB

Siap-Siap Nostalgia Musik Lawas di The 90's Festival

The 90's Festival menghadirkan musisi yang tenar di era 90-an.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Nora Azizah
Promotor dan pengisi acara festival musik The 90's Festival pada konferensi pers di Jakarta, Rabu (6/11). The 90's Festival edisi kelima akan berlangsung di Gambir Expo, Kompleks JI Expo Kemayoran, Jakarta (23/11-24/11).
Foto: Republika/Shelbi Asrianti
Promotor dan pengisi acara festival musik The 90's Festival pada konferensi pers di Jakarta, Rabu (6/11). The 90's Festival edisi kelima akan berlangsung di Gambir Expo, Kompleks JI Expo Kemayoran, Jakarta (23/11-24/11).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Perhelatan musik The 90's Festival edisi kelima siap digelar di Gambir Expo, Kompleks JI Expo Kemayoran, Jakarta. Acara yang berlangsung selama dua hari (23/11-24/11) itu menghadirkan deretan musisi era 1990-an yang membawakan karya-karya nostalgia.

Promotor The 90's Festival, Arinda Mentari Putri dari Akselerasi Entertainment, mengatakan ini pertama kalinya acara dihelat selama dua hari. Animo penonton yang tinggi menjadi alasan penambahan waktu. Pada tahun-tahun sebelumnya, acara hanya berlangsung selama satu hari.

Baca Juga

"Tahun ini line up dua kali lipat. Ada total 38 musisi, 34 musisi Indonesia dan empat musisi internasional. Hanson, Aqua, Michael Learns to Rock, dan Vertical Horizon dipastikan akan tampil," kata Arinda pada konferensi pers di Jakarta, Rabu (6/11).

Kedatangan empat musisi internasional itu merupakan permintaan dari penikmat musik 1990-an. Sebelum ini, Michael Learns to Rock dan Vertical Horizon pernah bertandang ke Indonesia. Sementara, Hanson dan Aqua, perdana menyapa penggemar di tanah air.

Dari Indonesia, deretan musisi yang tampil antara lain KLa Project, God Bless, Naif, Jamrud, Potret, P-Project, Tofu, Element, Powerslaves, Wayang, Sheila on 7, GIGI, Warna, D.O.T, Sweet Martabak, dan masih banyak lagi. Beberapa grup musik hadir dalam format reunian.

Selama dua hari, para musisi itu berpentas di empat panggung berbeda yang tersebar di area festival. Arinda menjelaskan, tidak hanya musisi era 1990-an di atas panggung, ada pula area bazaar yang memamerkan serta menjual barang-barang serta mainan di era itu.

"Pengunjung bisa mencoba secara langsung permainan yang terkenal dari masa 1990-an di game zone, serta pulang membawa buah tangan yang bisa dibeli di lokasi festival," kata Arinda.

Kategori tiket The 90's Festival terbagi dalam dua kelompok, yakni 2-day pass, Saturday pass, dan Sunday pass. Masing-masing kategori itu terdiri dari opsi festival dan superfestival/dengan kisaran harga Rp 650 ribu sampai Rp 2,35 juta.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement