Ahad 27 Oct 2019 21:16 WIB

Banyak Berita Miring, Ini Cara Celine Evangelista Bertahan

Berikut kisah kesuksesan aktris serta model Celine Evangelista.

Rep: cermati.com/ Red: cermati.com
.
.

Siapa yang tak mengenal sosok Celine Evangelista. Wajah cantiknya kerap berlalu-lalang di layar televisi lewat sejumlah sinetron yang ia bintangi. Wanita kelahiran Roma, Italia, 2 April 1992, ini memang berprofesi sebagai model, aktris dan penyanyi sejak tahun 2003 lalu. 

Pemilik nama lengkap Celine Evangelista Monika Maureen Ricci ini lebih dikenal saat mengikuti kontes pemilihan Model Kawanku (MoKa) 2006. Debut film pertamanya yang bertajuk Bangku Kosong pertama ditayangkan pada tahun 2004. Saat itu, usianya baru menginjak 12 tahun. Namun kini, Celine yang berumur 27 tahun ini baru saja melahirkan anaknya.

Selain membintangi film Bangku Kosong, putri dari Maurro Ricci dan Vincentia Nurul ini kemudian ikut andil dalam film keduanya yang berjudul Enam (2007). Meski begitu, karir Celine lebih meroket setelah moncer sebagai pemain sinetron.

 

Juara Pertama Model Kawanku 2006

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh Celine Evangelista (@celine_evangelista) pada

Gerbang menuju kesuksesan karirnya di dunia hiburan semakin terbuka lebar setelah Celine menjuarai kontes model majalah Kawanku di tahun 2006. Saat itu, Celine sudah mulai mengasah aktingnya dengan melakoni dua film.

Karirnya kian berkembang setelah ia menekuni akting di berbagai judul sinetron. Di antaranya seperti Inikah Rasanya?, Pengantin Remaja, Aku Hamil, Love, Romantika Remaja hingga Rahasia Ilahi.

Dalam sinetron Inikah Rasanya? yang juga dibintangi Alyssa Soebandono, tayang dari 2003-2005, Celine hanya mendapat peran pendukung. Walaupun begitu, ia terus bertekun dan tidak putus asa.

Baca Juga: Gagal di 'Indonesian Idol', Kini Anji Manji Malah Jadi Penyanyi Berpendapatan Tertinggi

Mengasah Akting di Industri Hiburan

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh Celine Evangelista (@celine_evangelista) pada

Selanjutnya, wanita berdarah Manado-Italia ini terus melanjutkan karirnya dengan mengasah kemampuan aktingnya. Di sela-sela kesibukannya, Celine juga menjadi model video klip dari salah satu lagu milik Meteor Band.

Tak banyak yang tahu jika sejatinya, karakter asli Celine berbeda dengan peran-peran yang dimainkannya. Dalam berbusana, istri Stefan William ini boleh terlihat feminin. Namun siapa sangka jika ternyata hobinya cukup ekstrim dan memacu adrenaline. Contohnya seperti menyelam, jet ski, bahkan hingga bungee jumping.

Berbagai judul film sudah dibintangi Celine, seperti Bangku Kosong (2006), Enam (2007), Kutukan Suster Ngesot (2009), Misteri Hantu Selular (2011) hingga Ruqyah: The Exorcism (2017). Sepertinya Celine cukup menikmati berperan di film bergenre horror.

Sudah tak terhitung judul demi judul sinetron yang ia lakoni. Selain sinema elektronik (sinetron) Inikah Rasanya (2003 – 2005), Aku Hamil, Pengantin Remaja, Rahasia Ilahi, Love dan Romantika Remaja, masih ada banyak lagi yang lainnya.  Celine ikut mengasah aktingnya di sinetron Suci, Cinta Bunga, Bayu Cinta Luna (BCL), Sinar, Karunia, Putri Yang Ditukar dan Binar Bening Berlian. 

Tak hanya itu saja, ia juga turut melakoni Tukang Bubur Naik Haji The Series (2013). Celine diketahui kembali ke dunia akting pada 2013 setelah sempat vakum dan menikah. Ia kembali melanjutkan karirnya berakting lewat sinetron Tukang Bubur Naik Haji. Celine kemudian membintangi Catatan Hati Seorang Istri (2014), Asisten Rumah Tangga 1 dan 2 (2016), serta Cinta Suci (2019). 

Aktingnya terus dikembangkan melalui sejumlah film televisi yang dilakoninya. Berbagai judul seperti Inikah Rasanya, Ghost, Dongeng Aladin, Hantu Rambut Palsu hingga Asmara di Bawah Hujan tercatat pernah dijajalnya.

Menikah dan Sempat Vakum

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh Celine Evangelista (@celine_evangelista) pada

Dalam perjalanan karirnya, Celine sempat vakum dari dunia entertainment untuk membina keluarga. Di tahun 2012, ia menikah dengan Dearly Dave Sompie secara agama, setelah sebelumnya bertunangan di tanggal 14 Februari 2011.

Mereka berdua lantas mengadopsi seorang putri yang diberi nama Jemima Guri Clementine Sompie. Jemima lahir pada tanggal 18 Agustus 2011. Kemudian Celine melahirkan seorang putri dari Dearly pada 1 September 2012, yang bernama Eleeya Xaviera Sompie. Sayangnya pernikahan Celine-Dearly harus kandas dan berakhir dengan perceraian di tahun 2013. 

Belakangan, Celine menggegerkan publik dengan kabar pernikahannya yang tiba-tiba. Ia menikah dengan pesinetron tampan, Stefan William pada 10 November 2016. Pernikahan yang berbahagia itu diselenggarakan di kawasan Uluwatu, Bali.

Menariknya lagi, pernikahan Celine Evangelista dan Stefan William ini mendapatkan penghargaan dari Infotainment Awards 2017 untuk Pernikahan Selebriti Paling Fenomenal. Keduanya kemudian dianugerahi seorang bayi laki-laki pada Senin, 9 Oktober 2017. Lahir melalui operasi caesar, bayi mereka diberi nama Lucio Otthild William.

Baca Juga: Meski Cantik dan Multitalenta, Ternyata Aurelie Moeremans Pernah Ditolak Saat Casting

Merambah Dunia Tarik Suara

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh Celine Evangelista (@celine_evangelista) pada

Celine yang multitalenta ini kemudian menjajal dunia tarik suara. Pada tahun 2016, ia meluncurkan lagu berjudul Bertahanlah Cinta. Lagu ini terinspirasi dari cerita cinta dan kehidupan pribadinya bersama Stefan William yang pada waktu itu berjalan tak begitu mulus di awal.

Ketika itu, Celine sempat ditempa pemberitaan miring bahwa dirinyalah yang merusak hubungan Stefan dan kekasihnya saat itu. Ya, kisah cinta antara Celine dan Stefan memang terbilang mendadak diketahui publik sehingga sempat menimbulkan kehebohan.

Pasalnya, Stefan sebelumnya diketahui telah menjalin kasih dengan aktris pemain sinetron lain. Sehingga ketika tiba-tiba kabar pernikahan Celine dan Stefan diberitakan, para penggemarnya terkejut bukan kepalang.

Menyusul setahun setelahnya, pada 2017, Celine bersama sang suami merilis lagu bertajuk Demi Dia yang diciptakan Pepep ST12. Seperti dituturkan Stefan William dalam wawancara dengan salah satu media lokal, awalnya ia hanya menemani Celine Evangelista yang sedang melakukan syuting pembuatan video klip dari ST12. Namun saat itu, Pepep yang merupakan drummer band ST12 tergerak untuk menawarkan lagunya pada pasangan suami istri tersebut.

Menurut Pepep, pasutri yang tampak mesra ini akan cocok membawakan lagu gubahannya yang memang pas jika dinyanyikan berduet dengan pasangan. Dan akhirnya, setelah lagu pop bernuansa romantis itu diperdengarkan. Sehingga semua pihak sepakat agar lagu itu direkam oleh Celine dan Stefan. Sekarang, lagu tersebut sudah disukai lebih dari 40 ribu penonton di kanal YouTube.

Tak Lepas dari Pemberitaan Miring

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh Celine Evangelista (@celine_evangelista) pada

Di sepanjang karirnya, Celine juga tak lepas dari sejumlah pemberitaan miring tentangnya. Ia pernah dikaitkan dengan isu tidak menikah dengan Dearly, pernah operasi plastik, serta pernah menikah sesama jenis dengan sosok bernama Intan Bacil.

Selain itu, ia juga pernah diterpa kabar berita miring terkait foto mesra dengan sosok pria bule, dituding merebut Stefan dari Natasha Wilona hingga penampilannya yang kontroversial saat menggunakan hijab. Padahal ia diketahui menganut agama Katholik.

Meski demikian, Celine kini telah hidup sukses dan bahagia, baik dari segi karir maupun kehidupan pribadinya. Sekarang, Celine yang hobi traveling dan memasak ini baru saja melahirkan bayi laki-lakinya. Para penggemarnya dapat menyaksikan keseharian Celine melalui kanal YouTube miliknya. 

Belajar Sukses dari Celine

Kendati punya banyak haters dan kerap dihujat netizen, namun sosok Celine tampaknya tidak terpengaruh dan cukup kuat mental menghadapi cercaan. Sebaliknya, ia tetap berfokus pada perannya sebagai istri dan ibu rumah tangga dari keempat anaknya. Ia menjalani hidupnya dan memilih untuk tidak ambil pusing terhadap serangan hujatan yang menerpanya.

Dalam mengejar kesuksesan di bidang apapun, bisa jadi kamu pun akan menjumpai orang yang tidak sepemikiran denganmu. Beberapa dari mereka yang peduli akan melontarkan kritik dan saran yang membina. Namun ada juga yang akan menghakimi dengan nada menjatuhkan alih-alih memberi masukan.

Di sini, kamu bisa belajar dari keteguhan Celine. Celine memilih untuk tetap menjaga privasi dan tidak mengambil hati terhadap ucapan-ucapan mereka yang tidak sejalan dengannya. Kamu juga bisa menjadi sosok yang seperti itu. 

Selama apa yang kamu lakukan sudah baik dan benar di mata hukum dan agama, tak perlu ragu apalagi takut. Berfokus saja pada pengembangan diri dan prestasi dan lakukan semuanya dengan penuh percaya diri. Seperti peribahasa "anjing menggonggong kafilah berlalu", teruslah maju. Terima masukan positif untuk perbaikan diri. 

Namun pandai-pandailah juga dalam menyaring ujaran kebencian yang bisa jadi dilontarkan oleh saingan atau orang-orang yang berada di sekelilingmu. Dengan begitu, kesuksesan akan lebih cepat datang menemuimu.

Baca Juga: Pernah Dianggap Mendompleng Kesuksesan Sang Kakak, Begini Cara Billy Syahputra Buktikan Prestasinya

 

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan Cermati.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab Cermati.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement