Sabtu 12 Oct 2019 22:47 WIB

DPRD DKI Apresiasi Hadirnya Bioskop Rakyat Teluk Gong

DPRD Provinsi DKI Jakarta merespons positif hadirnya bioskop rakyat Indiskop

Rep: Ronald Ricardo (cek n ricek)/ Red: Ronald Ricardo (cek n ricek)
Pengujung berada dalam ruangan bioskop rakyat Indiskop di Pasar Teluk Gong, Jakarta Utara, Senin (7/10).
Foto: Republika/Prayogi
Pengujung berada dalam ruangan bioskop rakyat Indiskop di Pasar Teluk Gong, Jakarta Utara, Senin (7/10).

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi DKI Jakarta merespons positif hadirnya bioskop rakyat Indiskop di pasar-pasar tradisonal di Ibu Kota. Namun demikian, pemutaran film di Indiskop diharapkan dapat memutar film-film bernuansa edukatif.

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Abdurrahman Suhaimi dalam keterangannya, Selasa (8/10) mengatakan, pemutaran film itu memang menjadi sarana memberikan hiburan kepada warga Jakarta. Tapi, tentu perlu ada unsur edukasi yang mampu membangkitkan semangat nasionalisme.

"Ke depan, kami bahkan berharap agar mereka yang mendapatkan bantuan sosial melalui program-program yang dilaksanakan Pemprov DKI seperti KJP Plus, KJMU, Kartu Lansia Jakarta, dan Kartu Pekerja, bisa menonton film di sana secara gratis. Biayanya ditanggung pemerintah," ujar Suhaimi.

Foto: Ashar/Ceknricek.com

Anggota DPRD DKI Jakarta, Hasan Basri Umar menambahkan, keberadaan bioskop rakyat di pasar tradisional akan memberikan kemudahan akses kepada masyarakat. Selain itu, juga dapat menumbuhkan industri perfilman di Indonesia.

"Kami mendukung bioskop rakyat itu bisa segera diperbanyak di pasar-pasar tradisional lain, tidak hanya di  Pasar Teluk Gong, Jakarta Utara," katanya.

Pelaku usaha di Pasar Teluk Gong, Penjaringan, Jakarta Utara, menyambut baik diresmikannya Bioskop Rakyat Indiskop di pasar tersebut oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, Senin (7/10). 

Baca Juga: Bioskop Rakyat Indiskop Teluk Gong Resmi Beroperasi

Foto: Ashar/Ceknricek.com

Yuyun (45), salah seorang pedagang tas sekolah di lantai dua Pasar Teluk Gong, berharap dengan diresmikannya bioskop ini akan lebih banyak masyarakat yang berkunjung ke pasar. "Harapan saya semakin ramai usaha saya, karena pasti banyak pengunjung yang datang," ujar Yuyun.

Harapan yang sama diutarakan Sri (45), wanita penjual makanan kerak telor di area bioskop Indiskop. Ia berharap, masyarakat yang ingin menonton film akan mengunjungi kedai makanannya.  

Selaras dengan para pedagang pasar, sineas muda sekaligus sutradara film, Dennis Adishwara, mengaku makanan yang dijajakan di area bisokop ini sangat beragam dan bervariasi. Dengan demikian, penonton selain disuguhi film-film karya anak bangsa juga dapat mencicipi makanan tradisional.

Foto: Ashar/Ceknricek.com

"Tempatnya sangat bagus, bersih, dan nyaman, cocok lah bagi penonton yang lapar, setelah dan sebelum nonton film bisa makan di sini. Dengan dibukanya Indiskop ini, sineas maupun pelaku UKM bisa lebih sinergi ke depanya," katanya.

BACA JUGA: Cek POLITIK, Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini. 

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ceknricek.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ceknricek.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement