Rabu 11 Sep 2019 03:08 WIB

Gandeng Atiek CB, Riani Sovana Beri Nuansa Pop Pada Musiknya

Sentuhan pop ditonjolkan demi penggemar Atiek CB.

Rep: Umi Soliha/ Red: Nora Azizah
Penyanyi perempuan Indonesia, Riani Sovana.
Foto: Republika/Farah Nabila Noersativa
Penyanyi perempuan Indonesia, Riani Sovana.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Penyanyi Riani Sovana merilis video musik lagu terbarunya yang berjudul  ‘Aku Tak Setia’. Lagu kolaborasi dengan penyanyi legendaris, Atiek CB tersebut berkisah tentang ketidaksetiaan seorang wanita terhadap  pasangannya dimasa lalu.

Sedikit berbeda dengan lagu–lagunya sebelumnya yang sangat kental dengan nuansa dark pop, kini lagu terbarunya lebih menonjolkan nuansa pop. Hal tersebut dilakukan lantaran ia berduet dengan Atiek CB.

Baca Juga

“Agar penggemar Mbak Atiek juga bisa menikmati jadi kita gabung ,”ujarnya saat pemutaran perdana video musik ‘Aku Tak Setia’ di Jakarta, Selasa malam (10/9).

Riani mengatakan, pada bagian lagunya memang tidak dark, tapi bagian interlude-nya baru terasa gelapnya. "Karena yang identik dengan gelap itu hanya saya saja, sementara Mbak Atiek enggak. Jadi saya harus legawa agar bisa dinikmati oleh penggemar Mbak Atiek juga," tutur Riani.

Pelantun tembang "Senandung" itu awalnya menawarkan tujuh buah lagu untuk dinyanyikan oleh Atiek. Namun, Atiek memilih "Aku tak Setia" dan merasa lagu itu cocok untuk duet dengan Riani.

Riani Sovana mengawali karier musiknya lewat album Benang Merah yang dirilis pada tahun 2004. Dia juga pernah menciptakan lagu Apa Adanya untuk penyanyi Tere, berduet dengan Sujiwo Tejo dalam lagu Syair Dunia May,  mengisi vokal seriosa di lagu Patah Hati milik Ari Lasso.

Mengisi soundtrack musik untuk film televisi horor Djail dan film layar lebar Demona karya Rizal Mantovani juga dilakoni Riani Sovana. Selain itu, dia juga telah merilis album kedua berjudul Antagonis yang mengusung dark-pop romantic sebagai identitas musiknya

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement