Senin 02 Sep 2019 11:17 WIB

4 Manfaat Minum Susu Kedelai untuk Tubuh

Selain tahu, tempe dan aneka hidangan lain, kedelai juga bisa dijadikan minuman sehat

Rep: Yuni Arta Sinambela (cek n ricek)/ Red: Yuni Arta Sinambela (cek n ricek)
Foto: doktersehat.com
Foto: doktersehat.com

Selain tahu, tempe dan aneka hidangan lain, kedelai juga bisa dijadikan sebagai olahan minuman sehat pengganti susu sapi.  Banyak manfaat susu kedelai yang memiliki sumber energi, protein, serat, lemak yang baik, hingga gula. 

Berikut 4 manfaat susu kedelai untuk kesehatan tubuh.

Menurunkan tekanan darah

Susu kedelai yang mengandung protein, sangat baik sebagai sumber nutrisi dan pertumbuhan. Dibanding susu sapi, susu kedelai juga mampu menurunkan tekanan darah dengan baik. 

Cegah osteoporosis

Osteoporosis salah satu penyakit yang rentan dialami perempuan di usia menopause. Osteoporosis umumnya terjadi akibat kurangnya kalsium pada tubuh. Susu kedelai dapat membantu mengurangi serta mencegah kemungkinan osteoporosis. 

Baca Juga: 3 Alasan Penting Mengonsumsi Kacang Kedelai

Cegah penuaan dini

Susu kedelai mengandung vitamin B1 dan vitamin E yang dapat mencegah keriput saat usia muda. Untuk mencegah penuaan dini, Anda bisa mengonsumsi susu kedelai secara rutin. 

Antioksidan yang tinggi

Manfaat lain, susu kedelai memiliki kandungan antioksidan tinggi sehingga dapat melindungi kulit dari berbagai macam radikal bebas yang akan membuat kulit Anda jadi bersih, cerah dan sehat. 

BACA JUGA: Cek BUKU & LITERATUR, BeritaTerkini Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini.

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ceknricek.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ceknricek.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement