Rabu 21 Aug 2019 09:13 WIB

Leny Rafael dan Batik Warisan Pamer Koleksi di New York

Ragam kreasi mode busana muslim di Indonesia semakin diakui dunia

Rep: Yuni Arta Sinambela (cek n ricek)/ Red: Yuni Arta Sinambela (cek n ricek)
Foto: Yuni Arta Sinambela/Ceknricek.com
Foto: Yuni Arta Sinambela/Ceknricek.com

Perkembangan ragam kreasi mode busana muslim di Indonesia semakin diakui eksistensinya secara global.

Tak mau melewatkan kesempatan, Indonesia Modest Fashion Desaigner (IMFD) akan memberangkatkan 11 desainer untuk memamerkan koleksi mereka di event ASC - New York Fashion Week, 3-15 September 2019. Salah seorang designer yang ikut serta dalam acara tersebut adalah Leny Rafael.

Leny Rafael berkolaborasi dengan Batik Warisan yang mengambil tema "Beyond the beauty of Hong". Rancangannya menggambarkan keindahan dari sosok burung Hong atau yang lebih dikenal dengan burung phoenix.

"Tidak banyak yang tahu apa itu burung Hong. Tapi dalam masyarakat Tionghoa, Hong merupakan seekor hewan legenda yang melambangkan keabadian dan keindahan. Hong juga memiliki warna bulu yang indah, kebanyakan orang mengenal burung Hong ini sebagai Phoenix,” kata Fetty Kwartati pemilik Batik Warisan, di Jakarta, Minggu (18/8).

Foto: Yuni Arta Sinambela/Ceknricek.com

Baca Juga: Cita Tenun Indonesia Jadi Pembuka JFFf 2019

Melalui filosofi itulah, ia ingin menggambarkan keindahan legendaris lewat batik agar dikenal selamanya, tak hanya di Indonesia tapi juga mancanegara.

Dengan membawa 12 looks baju, Leny Rafael dan Batik Warisan akan memperlihatkan rancangan gaun-gaun indah dengan konsep cultural glamour. Bahan material yang dipakai mulai dari sutra, organza, batu-batuan kristal dan tentu saja kain batik yang akan mendominasi.

"Kenapa cultural glamour, karena di show kali ini kita mau memperlihatkan sebuah karya modest berdesain glamour dengan sentuhan budaya tradisional batik,” tambah Leny Rafael.

Melalui karya tersebut, batik diharapkan bisa tetap lestari, berkembang dan berevolusi sesuai dengan perkembangan zaman, sehingga bisa membuktikan bahwa modernitas bisa bersanding dengan budaya leluhur terdahulu.

BACA JUGA: Cek Berita SELEBRITI, Informasi Terkini Persepektif Ceknricek.com, Klik di Sini.

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ceknricek.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ceknricek.com.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement