Jumat 09 Aug 2019 00:51 WIB

Hanung Susah Tidur Jelang Rilis Film Bumi Manusia

Film Bumi Manusia arahan Hanung Bramantyo rencananya rilis perdana Jumat (9/8).

Sutradara Hanung Bramantyo
Foto: Republika/Dadang Kurnia
Sutradara Hanung Bramantyo

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Sutradara Hanung Bramantyo mengaku tidak bisa tidur jelang peluncuran film terbarunya Bumi Manusia. Film yang diadaptasi dari novel Pramoedya Ananta Toer berjudul sama itu dijadwalkan rilis Jumat (9/8)

"Enggak bisa tidur. Ya gitu lah, kalau mau gala premiere. Enggak pede (percaya diri). Uring-uringan sendiri lah," kata Hanung dalam acara makan malam di Hotel Majapahit Surabaya, Kamis (9/8).

Hal lain yang juga memicu kegugupan Hanung yaitu perangkat penyimpan film Digital Cinema Package (DCP) dari Jakarta belum sampai di Surabaya.

"Belum siap. DCP-nya masih di Jakarta dan belum datang dari Jakarta. Baru datang jam lima pagi," kata Hanung.

Pemutaran perdana film yang dibintangi Iqbaal Ramadhan, Mawar de Jongh, Bryan Domani, dan sederet aktor lain ini berlangsung di Surabaya Town Square, pada Jumat (9/8). Selain Bumi Manusia, film Perburuan produksi Falcon Pictures juga diputar perdana pada hari yang sama. Film itu dibintangi oleh Adipati Dolken, Ayushita dan lainnya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement