Kamis 25 Jul 2019 11:37 WIB

Sutradara Thor Rampungkan Film Sindiran ke Hitler

Film sindiran Hitler, Jojo Rabbit, diangkat dari buku Caging Skies.

Sutradara Taika Waititi
Foto: EPA
Sutradara Taika Waititi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA --- Fox baru saja merilis cuplikan film Jojo Rabbit, yang sebagian besar ceritanya berisi sindiran terhadap pemimpin Jerman masa lalu Adolf Hitler. Film ini disutradarai Taika Waititi yang juga penulis dan pengarah film Thor: Ragnaraok dan ia juga dikabarkan segang menggarap Thor 4.

Cuplikan memang tidak mengungkap banyak hal, tapi terungkap bahwa film ini dibintangi Sam Rockwell, Scarlett Johansson, kemudian Wilson, Salfie Allen, Stephen Merchant, Thomasin McKenzie, dan Waititi sendiri. Lalu ada sang pendatang baru Roman Griffin Davis, menurut Vox dalam laporannya, dikutip Kamis (25/7).

Jojo Rabbit menceritakan tentang kamp Pemuda Hiltler (Hitler Youth). Davis berperan sebagai Jojo, yang ditertawakan oleh rekan-rekannya karena seperti kelinci yang ketakutan.

Film ini mengadopsi skenario dari buku terlaris tahun 2008 Caging Skies karya Christine Leunens. Novel ini, sebuah komedi kelam, menceritakan kisah Johannes, seorang anggota muda dan antusias Hitler Youth yang menemukan bahwa orangtuanya menyimpan rahasia besar.

Waititi yang dianggap sebagai sutradara visioner, telah membangun kariernya melalui film-film seperti Eagle vs. Shark (2007), Boy (2010), What We Do in the Shadows (2010), dan Hunt of the Wilderpeople (2016). Kemudian menggarap serial HBO Fight of the Conchords, bahkan karnyanya yang laris Thor: Ragnarok pada 2017.

Jojo Rabbit akan membuat debut dunianya di Toronto International Film Festival pada bulan September dan akan tiba di bioskop pada tanggal 18 Oktober, menunjukkan bahwa film tersebut kemungkinan akan bersaing untuk mendapatkan Oscar juga.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement