REPUBLIKA.CO.ID, BRUSSEL -- Saat akan menyantap hidangan, tidak sedikit dari kita yang memotret dan mengunggah foto makanan ke media sosial. Ada berbagai alasan yang mendasari, seperti ingin berbagi cerita atau menunjukkan tampilan menggoda dari menu.
Tidak mengherankan karena media sosial dan segala interaksinya sudah jadi bagian tidak terpisahkan dari kehidupan modern. Sayangnya, terkadang keinginan memotret makanan bisa merusak suasana makan, entah sendirian atau bersama orang lain.
Supaya itu tidak terjadi, merek air mineral Bru asal Belgia menggagas sebuah inovasi baru. Jenama itu menghadirkan piring khusus yang bisa mencegah siapapun yang akan menyantap makanan tidak lagi punya keinginan memotret hidangan.
Piring bernama "Bro Social Plates" itu memiliki tampilan seperti piring keramik biasa dengan desain artistik berwarna biru. Pada hiasan berwarna biru itu, terdapat banyak Quick Response (QR) Code yang tersembunyi.
Ketika seseorang menghadapkan kamera ponsel ke arah piring, kode-kode itu mulai bekerja. Alih-alih memoret, ponsel malah mengarah ke sebuah laman situs. Lantas, ada kotak peringatan yang muncul dan menuntut untuk dibaca.
"Foto yang bagus! Tapi jangan lupa untuk menikmati waktu bersama teman makanmu juga ya," demikian bunyi kalimat di kotak peringatan itu, seperti dikutip dari laman Food and Wine.
Kalimat tersebut memang tidak sepenuhnya bisa menghentikan orang memotret hidangan. Paling tidak, "Bro Social Plates" mengingatkan untuk menikmati esensi sebenarnya dari makan bersama atau menikmati hidangan seorang diri.
Pihak restoran, koki, atau siapapun yang tertarik untuk memiliki "Bro Social Plates" bisa mengakses situs resmi jenama Bru untuk memesannya. Piring unik tersebut bisa menjadi cara halus untuk membuat para tamu menyingkirkan ponsel mereka.
Ini bukan inovasi pertama yang mencoba menghentikan orang menggunakan ponsel atau media sosial di meja makan. Ada pula temuan serbet khusus, selain larangan langsung dari pihak restoran dan penyediaan kotak untuk menyimpan ponsel.