REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK -- Musim kedelapan sekaligus musim terakhir dari seri Game of Thrones (GOT) akan ditayangkan dengan durasi yang relatif normal yaitu sekitar 2 jam. Hal itu juga menampik rumor yang sebelumnya menyebut bahwa durasi seri terakhir ini akan lebih panjang.
Informasi tersebut telah dikonfirmasi secara resmi oleh HBO seperti dilansir New York Post, Rabu (13/2).
Sementara itu, para penggemar seri Game of Thrones menyebut bahwa empat episode yang tersisa di seri ini memang akan berdurasi cukup panjang. Sekitar 70 atau 80 menit, termasuk seri final. Kendati begitu, hingga kini belum HBO belum mengonfirmasi kebenarannya.
Yang pasti seri terakhir Game of Thrones akan dirilis pada 14 April 2019. Dan karena ini menjadi seri terakhir, maka tim produksi dan George Martin tampaknya sudah mempersiapkan akhir yang dramatis yang bisa dimuat enam episode.
Musim kedelapan sekaligus terakhir dari serial televisi Game of Thrones menghabiskan biaya produksi sebesar 90 juta dolar AS. Laman Business Insider melaporkan, anggaran tersebut merupakan yang termahal dibandingkan seluruh musim lainnya.
Musim kedelapan diketahui memiliki enam episode. Itu artinya, tim produksi menghabiskan rata-rata 15 juta dolar AS untuk setiap episodenya. Praktisi media pengamat serial fantasi Game of Thrones, Kim Renfro, menyebut angka itu sangat besar.
"Penonton akan mendapat suguhan yang lebih dahsyat. Pertarungan yang lebih masif, lebih banyak naga dan direwolf di musim ini. Akan menjadi sangat menarik," kata Renfro memprediksi.
Menurut dia, jumlah anggaran yang memadai sangat mungkin memengaruhi aspek cerita dan visual tayangan.