Rabu 06 Mar 2019 10:14 WIB

Lala Karmela Belajar Dua Budaya demi Film Baru

Lala Karmela rajin mempelajari budaya Jawa dan India

Rep: Santi Sopia/ Red: Christiyaningsih
Lala Karmela
Foto: Republika/Yasin Habibi
Lala Karmela

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Demi mendalami peran di film terbaru, Lala Karmela jadi rajin mempelajari dua budaya. Budaya yang dipelajari aktris berusia 33 tahun ini adalah budaya Jawa dan India. Dalam film berjudul Kuambil Lagi Hatiku tersebut, Lala berperan sebagai Sinta.

"Waktu audisi jadi Sinta alhamdulillah dapat. Sangat bersyukur dapat proyek ini. Ini film ketiga di mana aku jadi pemeran utama, tapi tantangannya memang harus mempelahari dua budaya," kata Lala di Jakarta.

Film garapan Produksi Film Negara (PFN) itu berkisah tentang Sinta (Lala Karmela), seorang India keturunan yang tengah merencanakan pernikahan dengan Vikash (Sahil Sah). Cerita cinta mereka berdua berlatar tempat di India, termasuk adegan romantis di Taj Mahal (India) dan kemudian Sinta pergi ke Borobudur (Yogya).

Di film itu diceritakan Sinta sudah lahir besar di India. Jadi, Lala harus mencoba mengulik dan mempelajari bahasa serta budaya India sambil syuting. Wanita yang mahir bermain gitar ini mengaku saat tengah belajar proses reading film juga sudah dimulai. Kebetulan, Lala sangat menyukai budaya.

"Ada pelatihnya juga untuk belajar. Tadinya aku rencana concern ke musik, tapi tiba-tiba ada kesempatan ini. Kebetulan ada aktingnya, menyanyi, sama nari juga yang aku suka semuanya," ujar pemain film Bukaan 8 itu. Produksi film yang dimulai sejak 2018 ini juga menggandeng PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko (Persero) yang merupakan BUMN di bidang pariwisata.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement