Selasa 22 Jan 2019 09:08 WIB

Tujuh Cara Tingkatkan Penghargaan Diri

Rendah diri yang berlebihan akan membuat orang depresi.

Rep: Rossi Handayani/ Red: Ani Nursalikah
Membahagiakan diri sendiri membuat seseorang mudah mengatasi stres dan kecemasan, peningkatan motivasi, serta sistem imun yang lebih baik
Foto: independent.co.uk
Membahagiakan diri sendiri membuat seseorang mudah mengatasi stres dan kecemasan, peningkatan motivasi, serta sistem imun yang lebih baik

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Memiliki rasa rendah diri dapat memiliki pengaruh negatif bagi diri seseorang. Rendah diri yang berlebihan akan membuat orang menjadi gagal meraih prestasi dan depresi.

Sebuah studi longitudinal baru-baru ini menelitti hampir 9.000 peserta di Amerika Serikat dari lahir hingga usia 27 tahun. Peneliti menemukan lingkungan keluarga (meliputi pengasuhan, stimulasi kognitif dan lingkungan rumah fisik) di masa kanak-kanak, dan terutama enam tahun pertama kehidupan memiliki dampak jangka panjang pada penghargaan diri. Berikut tujuh cara meningkatkan penghargaan diri dilansir di The Guardian, Selasa (22/1).

Menentang keyakinan negatif diri

Berdasarkan saran badan kesehatan Inggris NHS, langkah pertama mencapai harga diri yang sehat sebagai orang dewasa adalah menantang keyakinan negatif yang dimiliki tentang diri sendiri. Mungkin dengan menuliskan pemikiran kritis diri dan bukti yang menentangnya atau dengan berbicara kepada diri sendiri seperti yang Anda inginkan.

photo

Jangan bandingkan diri dengan orang lain

Psikolog klinis Linda Blair mengatakan tidak mungkin mendapatkan pandangan yang akurat tentang orang lain, terutama jika bertemu online. "Anda membandingkan diri Anda dengan fantasi, dan itu akan mengarah pada usaha yang berlebihan atau kekecewaan," kata Linda. Ia menyarankan fokus pada apa yang ingin Anda capai sendiri.

Tetapkan tujuan diri

Tujuan yang terlalu ambisius dapat membuat diri Anda gagal dan meruntuhkan kepercayaan diri jika Anda telah mengambil langkah besar ke arah itu. Rasa pencapaian adalah kunci untuk mempertahankan kebanggaan. Blair menyarankan untuk menetapkan tujuan jangka pendek dan menengah.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement