Jumat 04 Jan 2019 06:30 WIB

Lagu Drake "God Plan" Paling Sering Didengar Saat Olahraga

Spotify belum lama ini merilis lagu yang paling banyak didengarkan saat berolahraga.

Rapper asal Kanada Drake
Foto: EW
Rapper asal Kanada Drake

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Spotify belum lama ini merilis lagu-lagu yang paling banyak didengarkan saat berolahraga sepanjang 2018. Dilansir di Billboard, Kamis (3/1), lagu milik penyanyi Drake yang berjudul "God Plan" menempati urutan teratas sebagai lagu yang sering didengarkan melalui layanan streaming saat berolahraga.

Lagu "I Like It" dari penyanyi Cardi B menempati urutan kedua dalam daftar, diikuti "Till I Collapse" milik Eminem, lagu "Nice for What" dari Drake, dan "One Kiss" dari Dua Lipa.

Masuknya kembali lagu "Till I Collapse" dari Eminem dalam daftar merupakan yang ketiga kalinya secara berturut-turut. Selanjutnya, mengikuti pencapaian rapper Kanye West dengan lagu "Lose Yourself", "Stronger" dan "POWER", serta lagu Macklemore dan Ryan Lewis yang berjudul "Can't Hold Us".

"Till I Collapse" juga meraih lagu berolahraga pilihan teratas untuk pria. Lagu "Uptown Funk" dari Bruno Mars dan Mark Ronson menjadi lagu berolahraga pilihan teratas untuk perempuan.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement