Selasa 01 Jan 2019 19:44 WIB

Tips Kebiasaan Sehat Memasuki Usia 30

Seiring pertambahan usia, kondisi tubuh juga mengalami perubahan.

Rep: Retno Wulandhari/ Red: Nur Aini
Perempuan berusia 30 tahun. Ilustrasi
Foto: Sheknows
Perempuan berusia 30 tahun. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Memasuki usia 30, ada baiknya Anda mulai memperhatikan setiap kebiasaan yang Anda lakukan. Sebabnya, seiring pertambahan usia, kondisi tubuh juga mengalami perubahan. Hal itu misalnya, sistem metabolisme tidak lagi sebaik saat masih usia belasan.

Oleh karenanya, penting untuk mengganti kebiasaan buruk dengan kebiasaan yang bisa mendatangkan manfaat bagi kesehatan. Disiarkan Pop Sugar, berikut ini beberapa kebiasaan yang sebaiknya dilakukan saat mulai memasuki usia 30.

Perhatikan proporsi makan

Menurut ahli nutrisi Christy L Alexon, proporsi makan yang tepat dalam satu piring yaitu setengah bagiannya berisi sayur dan buah. Seperempat bagian pertama merupakan sayuran rendah protein. Sedangkan seperempat bagian kedua terdiri dari sumber karbohidrat yang sehat atau tidak mengandung tepung. 

Mulai hari dengan sarapan sehat

Menurut Alexon, proporsi makanan sehat di atas juga bisa diterapkan pada menu sarapan. Pilihlah menu sarapan yang kaya protein rendah lemak, buah dan sayur kaya serat. Anda bisa mengolahnya dalam bentuk smoothie atau omlette. Jika Anda tidak memiliki banyak waktu untuk membuatnya di pagi hari, sereal bisa menjadi pilihan yang cepat. 

Tingkatkan masa otot

Di usia 30, mulailah untuk melakukan aktivitas atau latihan yang bisa meningkatkan masa otot. Menurut Alexon, di usia tersebut seseorang sudah mulai mengalami penurunan masa otot. Sehingga, memperbanyak konsumsi protein rendah lemak dan rutin berolahraha adalah kombinasi yang tepat untuk mempertahankan masa otot. 

Makan tepat waktu 

Usia 30 adalah usia produktif di mana seseorang menjadi lebih sibuk untuk urusan pekerjaan. Akibatnya, tidak sedikit orang yang sering mengabaikan waktu makannya. Menurut Alexon, membiasakan diri untuk makan tepat waktu akan memberikan manfaat yang besar bagi kesehatan. 

Biasakan untuk tidak membiarkan perut kosong lebih dari tiga sampai lima jam. Di antara dua waktu makan, sempatkan untuk memakan buah atau camilan yang rendah gula.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement