Ahad 23 Dec 2018 13:27 WIB

Gilang Ramadhan: Drummer Seventeen Sudah Ditemukan

Gilang mendapat kabar itu dari grup Whatsapp.

Rep: Desy Susilawati/ Red: Endro Yuwanto
Seventeen saat pentas sebelum tsunami menerjang
Foto: media sosial
Seventeen saat pentas sebelum tsunami menerjang

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Grup band Seventeen menjadi korban bencana tsunami di Selat Sunda, Sabtu (22/12) malam. Saat itu, Seventeen sedang manggung dalam acara gathering PT PLN di Tanjung Lesung, Banten.

Dari bencana tersebut Saventeen kehilangan orang-orang tercinta. Pemain bass M Awal Purbani yang biasa disapa Bani dan road manajer Oki Wijaya menghembuskan nafas terakhirnya. Masih ada anggota band Seventeen yang berstatus hilang, yaitu Herman Sikumbang (gitaris), Andi Windu Darmawan (drum), Ujang (kru) dan Dylan Sahara (istri Ifan, vokalis).

Namun, beberapa waktu lalu, drummer Gilang Ramadhan mendapatkan informasi bahwa drummer Seventeen, Windu Darmawan, sudah ditemukan. "Saya dapat kabar barusan Andi drummer-nya ketemu. Saya lagi cek. Katanya selamat," ujar Gilang yang mengaku dapat informasi dari grup Whatsapp.

Kebenaran informasi ini masih terus dicari oleh Gilang. "Semoga korban hilang bisa ditemukan selamat," harap mantan musisi grup band Krakatau ini.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement