REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sejumlah film horor nasional akan diputar untuk pertama kalinya di Teater IMAX Keong Emas Taman Mini Indonesia Indah (TMII) dalam gelaran Scream Fest Indonesia. Festival film akan dihelat mulai 16 Desember 2018 sampai 1 Januari 2019.
"Kami ingin memberikan pengalaman nonton film horor yang berbeda melalui layar IMAX, yang lebarnya tiga kali layar bioskop konvensional," ujar Direktur PT Media 8 Amirullah, selaku penyelenggara Scream Fest Indonesia di TMII melalui keterangan tertulis di Jakarta, Rabu (12/12).
Scream Fest Indonesia yang digelar selama 17 hari itu merupakan ajang apresiasi film-film horor nasional pertama kali di Indonesia. Selain memutar film-film horor nasional, suasana di area sekitar Teater Keong Emas juga menampilkan aneka atraksi kreativitas bertema horor, diantaranya Wahana Rumah Hantu, bazar dan kuliner, temu komunitas horor, dan lain-lain.
"Scream Fest Indonesia merupakan bentuk apresiasi terhadap bangkitnya perfilman Indonesia terutama dari genre horror. Penonton film saat ini sudah semakin cerdas dan cenderung punya standardisasi tinggi," katanya.
Momentum menjelang liburan Natal dan pergantian tahun ini juga sebagai alternatif menonton film horror di teater IMAX dengan biaya nonton di bawah harga nonton di bioskop umum. Selama penyelenggaraan Scream Fest Indonesia akan diputar film Danur, Nini Thowok, 7 Bidadari, The Promise, Sajen, Keluarga Tak Kasat Mata, The Returning, Ghost Diary, Ular Tangga, Alas Patih, Sumiati, dan Jangan Dengerin Sendiri. Jadwal pemutaran sehari tiga kali pertunjukan, yaitu pada pukul 17.00, 18.45, dan 21.00 WIB.
Khusus untuk malam Tahun Baru direncanakan akan dibuat empat kali pemutaran. Kapasitas tempat duduk di Keong Mas 800 kursi untuk kelas ekonomi, 36 kursi untuk kelas VIP atau balkon. Harga tiket masuk rata-rata Rp 35 ribu.