Selasa 11 Dec 2018 06:34 WIB

Kate Sebut Kebiasaan Buruk Pangeran William

Seperti pria lain William juga suka bermalas-malasan di sofa.

Pangeran William dan Kate Middleton.
Foto: AP
Pangeran William dan Kate Middleton.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Siapa bilang para bangsawan tidak memiliki kebiasaan buruk. Bahkan Pangeran William memiliki kebiasaan buruk, setidaknya di mata istrinya Kate Middleton.

Pangeran William dan Kate baru saja menuntaskan kunjungannya ke Siprus. Mereka di sana membagikan kebahagiaan personel militer yang terpisah dari keluarganya Natal ini.

Saat melihat kursi kuning di ruangan, William menggoda para pria dengan mengatakan untuk menjauhkan piza dari sofa itu. Kate membuat bercandaan lagi dengan mengatakan William akan jadi mimpi buruk dengan sofa itu.

Kunjungan William dan Kate ke Siprus adalah untuk meresmikan pusat rekreasi bernama Oasis. Di Oasis personel militer yang berusia lebih muda bisa memiliki waktu sendiri atau Me Time. Selama ini mereka tinggal di akomodasi bersama-sama dengan petugas lainnya. Di Oasis juga personel bisa melakukan panggilan video call yang lebih privat.

William yang mantan pilot Royal Air Force mengingat momen penggunaan jatah 15 menit untuk menelepon ke rumah saat bertugas. "FaceTime membuat perubahan besar sekarang," katanya.

Dalam kunjungan yang sama, Kate tampak berbincang-bincang pula dengan penghuni mess. Ia bercerita tentang Pangeran Louis dan kakak-kakaknya.

Kate mengatakan, anak-anaknya sempat kecewa ketika pulang sekolah dan menemukan berbagai hiburan Natal yang dibuat Istana Kensington untuk keluarga militer telah habis. Pangeran George dan Putri Charlotte katanya diajak untuk melihat perayaan tapi semuanya sudah selesai. "Mereka sangat kecewa," ujar Kate.

Pangeran George namun memiliki keinginan lain, ujar William kepada sekelompok pilot. "Saya katakan ke George saya akan bertemu sejumlah pilot, dia mengatakan, 'kalau bertemu helikopter tolong fotokan'," kata William, dikutip dari Travel and Leisure.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement