REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Hidup sebagai sosok yang tenar dan selalu berada di bawah sorot lampu kamera bukanlah hal yang mudah. Tidak semua orang bisa melalui keseharian yang demikian dengan mulus.
Mantan ibu negara Amerika Serikat (AS) Michelle Obama termasuk yang pernah merasakan tekanan karena status yang disandangnya. Dalam sebuah wawancara dengan Good Housekeeping belum lama ini, Michelle berbagi kisah sekaligus nasihat. Nasihatnya itu dia tujukan terutama untuk Meghan Markle.
Sebagaimana diketahui, keluarga Obama berteman dekat dengan Pangeran Harry dan Meghan Markle. Karenanya Michelle tak sungkan untuk memberi saran.
Ibu dua anak tersebut mengisahkan bagaimana menghadapi tekanan dan berbagai pemberitaan media selama menjadi penghuni Gedung Putih. Nasihat diberikan Michelle kepada Meghan karena wanita bergelar Duchess of Sussex itu tengah menghadapi santernya berita soal perseteruan dengan Kate Middleton.
Meghan Markle.
"Seperti aku, Meghan mungkin tidak pernah mengimpikan kehidupan seperti itu sebelumnya, dari diri sendiri dan orang lain, semua rasanya campur aduk," kata Michelle dikutip dari Marie Claire.
"Jadi nasihat terbesarku adalah ambil waktu sejenak dan jangan terburu-buru melakukan apapun," imbuhnya. Penulis buku Becoming ini mengungkapkan awal kehidupannya sebagai istri presiden sangat berat.
"Aku menghabiskan beberapa bulan pertama di Gedung Putih untuk mengkhawatirkan putri-putriku. Aku memastikan mereka berangkat ke sekolah dalam keadaan baik dan menjalin pertemanan baru di sekolah sebelum aku bekerja pada ambisi apapun. Kupikir baik melakukan semua itu," terang Michelle panjang lebar.
Michelle yang mengenal karakter Meghan dengan baik menyarankan agar mantan aktris itu memprioritaskan kepopulerannya untuk memberi pengaruh yang baik. "Ada banyak kesempatan untuk berbuat baik dengan posisi seperti dia. Menurutku Meghan bisa memaksimalkan pengaruhnya untuk orang lain sebagaimana untuk kebahagiaannya sendiri ketika melakukan kebaikan," terang Michelle.