Senin 22 Oct 2018 17:03 WIB

Alasan Pangeran Harry Gunakan Cincin Hitam

Cincin hitam yang disebut Oura Ring itu berguna untuk aktivitas dan waktu tidur

Rep: Dwina Agustin/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Pangeran Harry dan Meghan Markle melihat seekor koala yang di Taronga Zoo, Sydney, Selasa (16/10). Pasangan kerajaan Inggris sedang berada di Australia untuk kunjungan resmi.
Foto: EPA
Pangeran Harry dan Meghan Markle melihat seekor koala yang di Taronga Zoo, Sydney, Selasa (16/10). Pasangan kerajaan Inggris sedang berada di Australia untuk kunjungan resmi.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Pangeran Harry telah menyebabkan internet sepenuhnya panik dengan cincin baru di tangan kanannya. Duke of Sussex yang saat ini berada di Australia untuk tur kerajaan pertamanya bersama istri Meghan Markle, terlihat mengenakan cincin hitam baru di samping cincin pernikahan platinum sederhana di jari manis kirinya.

Cincin hitam ini tentu saja tidak luput dari perhatian warganet yang menuntut jawaban tentang keberadaan benda tersebut. Apakah ini cincin penikahan? Hadiah dari Meghan? 

Baca Juga

"#PrinceHarry punya cincin baru. Aku ingin tahu apa artinya," kata seorang warganet, dikutip dari Aceshowbiz, Senin (22/10).

Pertanyaan serupa pun banyak bermunculan. Mereka penasaran dengan keberadaan benda yang baru terlihat ketika calon ayah itu berada di Australia.

Penggemar lain menduga cincin itu adalah cenderamata untuk Invictus Games, sebuah acara multi-olahraga yang diprakarsai oleh Pangeran Harry untuk anggota bersenjata yang terluka, sakit atau veteran. "Apa cincin yang dikenakan Harry di tangan kanannya? Sesuatu yang berhubungan dengan Invictus?".

Tampaknya jawaban yang benar tidak satupun dari dugaan warganet. Menurut Entertainment Tonight, aksesori baru Harry adalah Oura Ring, yang bermanfaat untuk melacak kondisi tidur dan aktivitas lainnya. 

Benda itu dapat memonitor dan mendokumentasikan kegiatan dalam aplikasi telepon. Cincin yang dipakai Harry adalah cincin hitam Heritage, yang dijual sekitar 299 hingga 399 dolar AS.

Sejak mendarat di Sydney untuk tur 16 hari, Harry selalu terlihat memakai cincin itu. Ini memang penting untuk melacak tidurnya sebab kegiatan begitu padat. Sejauh ini, Harry dan Meghan telah melakukan perjalanan ke Sydney, Dubbo, dan Melbourne, Australia. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement