Kamis 20 Sep 2018 21:39 WIB

Syahrini Tampilkan Jambul Khatulistiwa Jelang Konser

Syahrini menyebut rambut setinggi kira-kira 30 sentimeternya asli.

Rep: Dwina Agustin/ Red: Yudha Manggala P Putra
Syahrini menggunakan jambul khatulistiwa saat menemui media sebelum konser Journey of Princess Syahrini, Kamis (20/9).
Foto: Republika/Dwina Agustin
Syahrini menggunakan jambul khatulistiwa saat menemui media sebelum konser Journey of Princess Syahrini, Kamis (20/9).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Syahrini menggelar konser “Journey of Princess Syahrini” Kamis (20/9) malam ini. Sebelum mengelar konser, penyanyi pop ini menemui awak media dengan tampilan jambul katulistiwa.

"Ini sengaja pakai jambul buat memanjakan dan khusus," ujar perempuan berusia 36 tahun itu muncul di depan media dengan gaya busana bintang Hollywood Audrey Hepburn.

Jambul tersebut diakui Syahrini merupakan rambut aslinya yang disasak sangat tinggi. Dia memperkirakan tingginya bisa mencapai 30 sentimeter.

Penampilan dengan mengenakan jambul tersebut pun buka  tanpa alasan. Dia sengaja  lakukan untuk menjawab pertanya banyak orang tentang keberadaan ciri khasnya. Dia tidak ingin nanti di panggung banyak pihak yang menanyakan keberadaan jambul tersebut.

Saat nanti konser berlangsung, pelantun "Semua Karena Cinta" ini tidak akan mengenakan jambul tinggi tersebut. Kalau memaksakan tetap mengenakan jambul tersebut, dia mengaku akan sangat kewalahan. "Jadi nanti di panggung ganti model," ujar Syahrini.

Konser yang menjadi penanda 10 karir Syahrini di dunia hiburan Indonesia ini akan menampilkan 20 lagu. Dia pun menggandeng tiga penyanyi pria untuk menemaninya, Tompi, Gleen Fredly, dan Rendy Pandugo.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement