Sabtu 25 Aug 2018 05:35 WIB

Gaya Pertunangan Priyanka-Nick Sulit Diterapkan di Indonesia

Priyanka Chopra dan Nick Jonas memilih pesta pertunangan yang sederhana

Priyanka Chopra dan Nick Jonas
Foto: deccanchronicle.com
Priyanka Chopra dan Nick Jonas

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Priyanka Chopra dan Nick Jonas resmi bertunangan pada Ahad (19/8) kemarin. Banyak orang yang terkejut atas pesta pertunangan mereka karena busana sederhana yang mereka kenakan.

Priyanka dan Nick sama-sama mengenakan busana kasual untuk ukuran sebuah pesta pertunangan, meski tetap terlihat anggun dan elegan. Saat itu, Priyanka mengenakan gaun dengan potongan klasik polos yang mengikuti lekuk tubuhnya dan panjang sampai di bawah lutut.

Bintang Baywacth ini juga tidak mengenakan perhiasaan, hanya kalung berlian melingkar di leher. Riasan pun demikian, tidak terlalu menor namun tetap memperlihatkan sisi anggunnya.

Sedangkan Nick hanya mengenakan kaos berkerah bermotif geometris dan celana formal. Pada sepatu, dia hanya mengenakan slip-on berwarna putih.

Penampilan mereka di acara pesta pertunangan bisa dibilang tidak biasa jika dibandingkan dengan acara pertunangan di Indonesia, menurut seorang konsultan mode dan fashion stylist Erich Al Amin.

"Mungkin hal ini lebih ke budayanya ya. Keduanya mungkin beranggapan tunangan bukan acara formalnya yang dilihat tapi lebih ke bagaimana intimate-nya. Aku kaget juga sih lihatnya. Tapi hal ini juga mengajarkan ke kita bahwa pertunangan itu bukan yang harus acara pesta besar tapi lebih ke sakralnya," ucap Erich kepada Antara, Jumat (24/8).

Hal yang ditampilkan Priyanka dan Nick bisa saja menjadi tren di kemudian hari, kendati hal itu sulit diterapkan di Indonesia, menurut pria yang sering jadi fashion stylist selebriti di Indonesia itu.

"Tapi kalau diterapkan di Indonesia kayaknya agak susah sih. Orang Indonesia itu kalau bertunangan selalu dengan konsep. Orang tua juga bakal nanya kan, ini acara tunangan atau main. Apalagi para seleb, enggak enak juga kan sama undangan yang datang," papar Erich menambahkan.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement